JAKARTA – Puput Novel meninggal dunia pada Minggu (8/9/2024) malam. Mantan penyanyi cilik sekaligus politisi ini tutup usia di Rumah Sakit MMC Kuningan, Jakarta Selatan, setelah berjuang selama tiga tahun melawan kanker payudara. Penyanyi yang telah merilis 36 album ini juga mengalami komplikasi yang memperburuk kondisi kesehatannya.
Adik Puput, Baginda, menjelaskan bahwa kondisi terakhir Puput semakin memburuk setelah dirawat di rumah sakit sejak 4 September 2024. “Kurang lebih 4 hari ini di rumah sakit. Sudah drop,” ujar Baginda saat ditemui di rumah duka, kawasan Kebayoran Baru, Jakarta Selatan.
Puput Novel sempat dilarikan ke ruang ICU setelah tidak sadarkan diri. “Terakhir masuk ICU, pas masuk ICU sudah nggak sadarkan diri,” tambah Baginda, mengisyaratkan bahwa keluarga telah mulai mempersiapkan diri menghadapi kemungkinan terburuk.
Selama masa perawatan, berbagai upaya medis telah dilakukan, termasuk terapi dan operasi, namun sayangnya kondisi Puput semakin memburuk akibat komplikasi pada jantung dan paru-paru. “Dia banyak sesak napas karena komplikasi paru-paru,” jelas Baginda.
Jenazah Puput Novel saat ini disemayamkan di rumah pribadi, dan akan dimakamkan di Pemakaman Umum Sanjaya, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, pada Senin (9/9/2024) pukul 9.00 WIB.
Kabar Puput Novel meninggal dunia ini meninggalkan kesedihan mendalam bagi keluarga dan para penggemar yang telah lama mengenal sosoknya baik sebagai penyanyi maupun politisi. (*)
Komentar