Logo Lintasterkini

Jangan Panik, Danny Pomanto Imbau Warga Persiapkan Diri Terhadap Banjir

Muh Syukri
Muh Syukri

Rabu, 10 Maret 2021 12:58

Genangan air di Jalan Perintis Kemerdekaan, Makassar.
Genangan air di Jalan Perintis Kemerdekaan, Makassar.

MAKASSAR – Wali Kota Makassar Mohammad Ramdhan Pomanto mengimbau kepada seluruh masyarakat untuk mempersiapkan diri mengantisipasi banjir. Pasalnya, data curah hujan dan data pasang laut memprediksi Rabu, (10/3/2021)sekitar pukul 14.00 Wita, berpotensi menyebabkan banjir dan genangan di beberapa bagian Ruang Kota Makassar.

Untuk itu, Danny, juga memerintahkan seluruh SKPD terkait untuk mempersiapkan seluruh perangkat yang ada.

“SKPD terkait sudah diperintahkan untuk siap siaga dan memantau kondisi di lapangan,” kata Danny, pagi tadi.

Sementara, Plt Kepala Seksi Pengendalian Sumber Daya Air Dinas PU Kota Makassar Jumain mengatakan sudah menurunkan personel untuk memantau seluruh wilayah di Kota Makassar.

Sejumlah titik genangan terpantau sudah melewati batas. Jumain mengatakan air terus mengalami kenaikan.

“Air di kanal sudah penuh, sudah melewati batas,” kata Jumain.

Jumain mengatakan sudah membagi tim menjadi 4 untuk melakukan pemantauan, mulai dari Makassar Utara, Timur, Selatan dan Barat.

Pantauan Dinas PU di sejumlah titik genangan di Kota Makassar mulai dari Jalan Yusuf Dg Ngawing hingga Jalan Perintis Kemerdekaan.

Saat ini pihaknya sulit melakukan pengerukan lantaran sampah-sampah di gorong menyumbat aliran air.

“Tidak bisa lagi pengerukan saluran air tidak terlihat harus menunggu hujan reda dulu,” ungkapnya. (*)

 Komentar

 Terbaru

News29 November 2024 23:10
Frederik Kalalembang Temui Kapolda Sulsel, Soroti PT Masmindo dan Apresiasi Keamanan Pilkada
MAKASSAR – Anggota DPR RI dari Fraksi Partai Demokrat, Irjen Pol (Purn) Frederik Kalalembang, mengadakan pertemuan dengan Kapolda Sulawesi Selatan, ...
News29 November 2024 20:45
Bumi Karsa Tuntaskan Penanaman 5.500 Pohon di Sulawesi, Jawa hingga Sumatera
MAKASSAR – Bumi Karsa kembali menunjukkan komitmennya terhadap keberlanjutan lingkungan. Penanaman 5.500 pohon telah dilakukan pada berbagai pro...
Ekonomi & Bisnis29 November 2024 20:39
Dorong Peningkatan Literasi dan Inklusi Keuangan, OJK Sulselbar-BPS Kembali Gelar SNLIK 2025
MAKASSAR – Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Sulsel Sulbar bekerja sama dengan Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Sulsel dan BPS Provinsi Sulbar ke...
News29 November 2024 14:04
PPDB Sekolah Islam Athirah Dibuka Mulai 1 Desember 2024
MAKASSAR – Sekolah Islam Athirah membuka Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun ajaran 2025/2026 mulai 1 Desember 2024. Total kuota yang dis...