Logo Lintasterkini

PD Pasar Siap Layani Kebutuhan Sembako Via Online

Muh Syukri
Muh Syukri

Jumat, 10 April 2020 14:08

Aplikasi malltronik yang diluncurkan PD Pasar Makassar Raya untuk memenuhi kebutuhan bahan pokok masyarakat
Aplikasi malltronik yang diluncurkan PD Pasar Makassar Raya untuk memenuhi kebutuhan bahan pokok masyarakat

MAKASSAR – Saat pemerintah mengumumkan agar masyarakat tetap di rumah dan bekerja dari rumah, maka PD Pasar Makassar raya membuat terobosan yang bisa membantu masyarakat membeli sembako tanpa harus ke pasar. Bekerjasama dengan Malltronik dan gojek, PD pasar menyiapkan baruga pasar sebagai tempat pemesanan sembako bagi warga.

Direktur Utama PD Pasar, Basdir mengatakan, program ini semata-mata untuk membantu masyarakat dalam memenuhi kebutuhan sembakonya. “Untuk langkah awal baruga pasar kita tempatkan di pasar Pabaeng Baeng Timur, dan menyusul pasar lainnya,” ujar mantan legislator Makassar ini yang ditemui di Pasar Pabaengabeng, Jumat (10/4/2020) pagi.

Sementara itu, Direktur Operasional PD Pasar Makassar, Saharuddin Ridwan menjelaskan, sistem pemesanan sembako ini melalui aplikasi gojek. Sedangkan untuk aplikasi Malltronik, masyarakat juga bisa mendownload langsung di playstore.

“Sistemnya warga tinggal pesan di aplikasi gojek dan malltronik, kemudian driver atau pengemudi langsung ke baruga pasar. Nanti admin atau pegawai kami yang akan siapkan pesanan sesuai data yang ada di aplikasi.,” ungkapnya.

Sahar melanjutkan, untuk aplikasi Malltronik sudah berjalan dua minggu lebih dan mendapat respon luar biasa dari pedagang dan masyarakat. Meskipun jumlah pedagang per pasar belum terlalu banyak, namun minimal seluruh komoditi sembako yang dibutuhkan sudah tersedia. (*)

 Komentar

 Terbaru

News29 November 2024 23:10
Frederik Kalalembang Temui Kapolda Sulsel, Soroti PT Masmindo dan Apresiasi Keamanan Pilkada
MAKASSAR – Anggota DPR RI dari Fraksi Partai Demokrat, Irjen Pol (Purn) Frederik Kalalembang, mengadakan pertemuan dengan Kapolda Sulawesi Selatan, ...
News29 November 2024 20:45
Bumi Karsa Tuntaskan Penanaman 5.500 Pohon di Sulawesi, Jawa hingga Sumatera
MAKASSAR – Bumi Karsa kembali menunjukkan komitmennya terhadap keberlanjutan lingkungan. Penanaman 5.500 pohon telah dilakukan pada berbagai pro...
Ekonomi & Bisnis29 November 2024 20:39
Dorong Peningkatan Literasi dan Inklusi Keuangan, OJK Sulselbar-BPS Kembali Gelar SNLIK 2025
MAKASSAR – Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Sulsel Sulbar bekerja sama dengan Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Sulsel dan BPS Provinsi Sulbar ke...
News29 November 2024 14:04
PPDB Sekolah Islam Athirah Dibuka Mulai 1 Desember 2024
MAKASSAR – Sekolah Islam Athirah membuka Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun ajaran 2025/2026 mulai 1 Desember 2024. Total kuota yang dis...