Logo Lintasterkini

LDII Tana Toraja Gelar Dialog Kebangsaan

Abdul Gaffar Mattola
Abdul Gaffar Mattola

Rabu, 10 Mei 2017 23:42

Pengurus LDII Tana Toraja bersama Wakil Bupati Tana Toraja Victor Datuan Batara.
Pengurus LDII Tana Toraja bersama Wakil Bupati Tana Toraja Victor Datuan Batara.

TANA TORAJA – Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Lembaga Dakwah Islam Indonesia (LDII) Kabupaten Tana Toraja akan menyelenggarakan silaturahim dan dialog kebangsaan. Menurut rencana, kegiatan akan dilaksanakan di Hotel Sangalla, Makale, Tana Toraja, Kamis (11/5/2017) besok.

Silaturahim dan dialog kebangsaan ini bertajuk ‘Mendorong Sinergi dan Harmonisasi dalam Kemajemukan NKRI di Bumi Lakipadada Tana Toraja’. Penyelenggaraan dimaksudkan untuk memperoleh masukan dan membangun kesepahaman para stakeholder terhadap pentingnya pengembangan dan peningkatan pembangunan kabupaten Tana Toraja berbasis integritas dan harmonisasi berdasar kearifan lokal.

Ketua LDII Tana Toraja Marjono mengemukakan, dialog bertujuan menghasilkan rekomendasi bagi Pemerintah Daerah Kabupaten Tana Toraja mengenai pengembangan ekonomi di wilayah daratan dan pegunungan atas dasar kearifan lokal daerah.  Selain itu, untuk menghasilkan rumusan dan konsep strategi pembangunan Kabupaten Tana Toraja dalam perspektif ideologi, ekonomi, sosial budaya, politik, dan pertahanan keamanan.

“Rumusan dan konsep strategis itu yang pada akhirnya menjadi bahan menata kebijakan dalam rangka memantapkan keutuhan NKRI dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat yang berkeadilan sosial,” ujar Marjono di Makale, Rabu (10/5/2017).

Wakil Ketua LDII Sulawesi Selatan, Suyitno Widodo mengemukakan, Kabupaten Tana Toraja sebagian besar wilayahnya merupakan kawasan pegunungan memiliki potensi Sumber Daya Manusia dan Sumber Daya Alam yang potensial untuk dikembangkan.

Pengembangan ekonomi daratan dan pegunungan harus diletakkan atas dasar kearifan lokal daerah, melalui pemanfaatan dan pelibatan sumber daya lokal yang diperkokoh dengan dukungan dari pemerintah.

“Adapun pembangunan ekonomi daratan dan pegunungan secara berkelanjutan hanya akan tercapai melalui integrasi dan harmonisasi antara pemanfaatan dan konservasi sumber daya alam,” katanya.

Menjadi pembicara dalam dialog kebangsaan ini diantaranya Bupati Tana Toraja Nicodemus Biringkanae, Ketua LDII Sulawesi Selatan Hidayat Nahwi Rasul, Dandim 1414 Tana Toraja Letkol Cpn Jimmy Sirait, Kapolres Tana Toraja AKBP Y Arief Satriyo, anggota dewan pakar DPP LDII, Ketua FKUB Tana Toraja, dan Ketua DPRD Tana Toraja Welem Sambolangi. (*)

 Komentar

 Terbaru

News29 November 2024 23:10
Frederik Kalalembang Temui Kapolda Sulsel, Soroti PT Masmindo dan Apresiasi Keamanan Pilkada
MAKASSAR – Anggota DPR RI dari Fraksi Partai Demokrat, Irjen Pol (Purn) Frederik Kalalembang, mengadakan pertemuan dengan Kapolda Sulawesi Selatan, ...
News29 November 2024 20:45
Bumi Karsa Tuntaskan Penanaman 5.500 Pohon di Sulawesi, Jawa hingga Sumatera
MAKASSAR – Bumi Karsa kembali menunjukkan komitmennya terhadap keberlanjutan lingkungan. Penanaman 5.500 pohon telah dilakukan pada berbagai pro...
Ekonomi & Bisnis29 November 2024 20:39
Dorong Peningkatan Literasi dan Inklusi Keuangan, OJK Sulselbar-BPS Kembali Gelar SNLIK 2025
MAKASSAR – Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Sulsel Sulbar bekerja sama dengan Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Sulsel dan BPS Provinsi Sulbar ke...
News29 November 2024 14:04
PPDB Sekolah Islam Athirah Dibuka Mulai 1 Desember 2024
MAKASSAR – Sekolah Islam Athirah membuka Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun ajaran 2025/2026 mulai 1 Desember 2024. Total kuota yang dis...