Logo Lintasterkini

Mabes TNI Terima 20 Ekor Hewan Kurban dari ACT

Abdul Gaffar Mattola
Abdul Gaffar Mattola

Sabtu, 10 Agustus 2019 16:30

Mabes TNI menerima 20 ekor hewan kurban dari ACT.
Mabes TNI menerima 20 ekor hewan kurban dari ACT.

JAKARTA — Mabes TNI menerima bantuan 20 ekor sapi untuk dikurbankan pada perayaan Idul Adha 1440 H/2019 M. Hewan kurban itu nantinya dibagikan kepada masyarakat.

Waaster Panglima TNI Brigjen TNI (Mar) Purnomo mewakili Aster Panglima TNI Mayjen TNI George E. Supit menerima hewan kurban tersebut dari Senior Vice President Aksi Cepat Tanggap (ACT), Syuhelmaidi Syukur. Penyerahan hewan kurban dilakukan di Masjid Soedirman Mabes TNI, Cilangkap, Jakarta Timur, Jumat, (9/8/2019).

Waaster Panglima TNI Brigjen TNI (Mar) Purnomo mengatakan, penyerahan hewan kurban ini dalam rangka Idul Adha 1440 H/2019 M. Dia berharap bantuan hewan kurban tersebut dapat bermanfaat bagi masyarakat.

“Kegiatan kemanusiaan ini, dimaknai untuk semua umat, sebagai wujud solidaritas anak bangsa,” katanya.

Lebih lanjut Brigjen TNI (Mar) Purnomo menambahkan, bantuan hewan kurban yang sudah diterima sebagian akan dikurbankan di Mabes TNI dan beberapa ekor akan diserahkan ke satuan bawah diantaranya TNI AD, TNI AL dan TNI AU serta KNPI.

“TNI AD menerima empat ekor sapi diserahkan ke Staf Teritorial Angkatan Darat (Sterad), TNI AL menerima empat ekor sapi diserahkan ke Staf Potensi Maritim (Spotmar), TNI AU menerima empat ekor sapi diserahkan ke Staf Potensi Dirgantara (Spotdirga), dan KNPI menerima satu ekor sapi,” katanya. (*)

 

 Komentar

 Terbaru

News29 November 2024 23:10
Frederik Kalalembang Temui Kapolda Sulsel, Soroti PT Masmindo dan Apresiasi Keamanan Pilkada
MAKASSAR – Anggota DPR RI dari Fraksi Partai Demokrat, Irjen Pol (Purn) Frederik Kalalembang, mengadakan pertemuan dengan Kapolda Sulawesi Selatan, ...
News29 November 2024 20:45
Bumi Karsa Tuntaskan Penanaman 5.500 Pohon di Sulawesi, Jawa hingga Sumatera
MAKASSAR – Bumi Karsa kembali menunjukkan komitmennya terhadap keberlanjutan lingkungan. Penanaman 5.500 pohon telah dilakukan pada berbagai pro...
Ekonomi & Bisnis29 November 2024 20:39
Dorong Peningkatan Literasi dan Inklusi Keuangan, OJK Sulselbar-BPS Kembali Gelar SNLIK 2025
MAKASSAR – Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Sulsel Sulbar bekerja sama dengan Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Sulsel dan BPS Provinsi Sulbar ke...
News29 November 2024 14:04
PPDB Sekolah Islam Athirah Dibuka Mulai 1 Desember 2024
MAKASSAR – Sekolah Islam Athirah membuka Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun ajaran 2025/2026 mulai 1 Desember 2024. Total kuota yang dis...