Logo Lintasterkini

Pria di Makassar Ditangkap karena Gelapkan Rp18 Juta untuk Beli Susu Anak

Muh Syukri
Muh Syukri

Rabu, 11 Desember 2024 11:58

Pelaku (kiri) saat dimintai keterangan oleh penyidik kepolisian
Pelaku (kiri) saat dimintai keterangan oleh penyidik kepolisian

MAKASSAR – Seorang pria berusia 40 tahun di Makassar ditangkap polisi karena diduga melakukan penggelapan dana perusahaan tempatnya bekerja. Kasus ini mencuat setelah perusahaan mengalami kerugian hingga Rp18 juta akibat tindakan tersebut.

Pelaku, yang diketahui bekerja sebagai kasir di sebuah perusahaan kue terkenal, Amanda Brownies, dilaporkan mulai melakukan penggelapan secara bertahap sejak September hingga November 2024. Tindakannya terbongkar saat pihak perusahaan melakukan audit keuangan akhir tahun dan menemukan adanya kejanggalan pada setoran dana penjualan.

Pelaku mengaku bahwa ia nekat menggelapkan dana perusahaan karena terdesak kebutuhan ekonomi. Uang tersebut digunakan untuk membeli susu bagi anaknya yang masih berusia empat bulan, sementara istrinya hanya seorang ibu rumah tangga.

“Kami mendapati laporan kerugian dari pihak perusahaan, kemudian melakukan penyelidikan dan menemukan bukti bahwa pelaku telah menggelapkan dana sebesar Rp18 juta,” ujar Kanit Reskrim Polsek Biringkanaya Makassar, Iptu Suryadi, Selasa (10/12/2024).

Hingga saat ini, pelaku masih menjalani pemeriksaan di Mapolsek Biringkanaya. Polisi menyatakan bahwa pelaku akan dijerat dengan pasal tentang penggelapan dengan ancaman hukuman lima tahun penjara. (*)

 Komentar

 Terbaru

News28 Maret 2025 00:56
Wabup Pinrang Secara Resmi Melepas Pawai Patrol Ramadan
PINRANG – Wakil Bupati (Wabup) Pinrang Sudirman Bungi secara resmi melepas pawai patrol pada malam 27 Ramadan di depan Rumah Jabatan Bupati dan Waki...
News28 Maret 2025 00:24
Stok BBM dan LPG di Sulsel Aman Selama Ramadan dan Idulfitri, Pertamina Siapkan 152 SPBU 24 Jam
SULAWESI SELATAN – Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan (Pemprov Sulsel) melalui Dinas Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) memastikan ketersediaan...
News27 Maret 2025 21:18
Mempengaruhi Keindahan Tata Ruang Kota, Pemkab Pinrang Segera Tata Ulang Titik Reklame
PINRANG — Guna menciptakan keindahan tata ruang kota yang lebih rapi dan tertata, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pinrang berencana segera menata ...
News27 Maret 2025 14:04
AKBP Restu Wijayanto Tebar Berkah Ramadan, Bantu Lansia Lewat Bakti Dermaga Presisi
MAKASSAR – Kapolres Pelabuhan Makassar, AKBP Restu Wijayanto, menunjukkan kepedulian sosialnya dengan berbagi berkah Ramadan melalui program “...