Logo Lintasterkini

Pilkada Takalar, Survei CRC Unggulkan Bur-Nojeng 61,3%, SK-HD 29,8%

Abdul Gaffar Mattola
Abdul Gaffar Mattola

Minggu, 12 Februari 2017 23:57

Dua psangan calon Pilkada Takalar 2017 head to head.
Dua psangan calon Pilkada Takalar 2017 head to head.

MAKASSAR – Tingkat elektabilitas (keterpilihan) pasangan nomor urut 1 Burhanuddin Baharuddin-Natsir Ibrahim (Bur-Nojeng) unggul jauh dari pesaingnya sebesar 61,3%. Sementara pasangan nomor urut 2 Syamsari Kitta-H. Ahmad Dg Se’re (SK-HD) hanya 29,8 %.

“Yang menyatakan akan memilih Bur-Nojeng 61,3 persen dan SK-HD hanya 29,8 persen. Masih ada yang tidak tahu atau tidak jawab dan merahasiakan jawabannya, sebanyak 8,9 persen,” ujar Direktur CRC, Herman Heizer saat menggelar konferensi pers, di Kantor CRC Jalan Adhiyaksa Makassar, Jumat (10/2/2017).

Herman Heizer memprediksikan bahwa pemenang di Pilkada Takalar 2017 adalah pasangan Burhanuddin Baharuddin-Natsir Ibrahim. Dengan catatan, tidak ada gerakan yang berlebihan di masa tenang kampanye hingga masa pencoblosan.

Survei yang digelar pada tanggal 4-7 Februari tersebut menempatkan Bur-Nojeng unggul menyolok dari sisi strong voter. CRC mencurvey, sebanyak 53,3 % strong voter buat pasangan Bur-Nojeng dan 25,8 % untuk pasangan SK-HD.

Survei dengan metode multistage random sampling itu memiliki tingkat margin error kurang lebih 4,5 persen dengan selang kepercayaan 95%. Survei mengambil sampel 450 orang responden yang terbagi secara merata di 9 kecamatan di Takalar. (*)

 Komentar

 Terbaru

News29 November 2024 23:10
Frederik Kalalembang Temui Kapolda Sulsel, Soroti PT Masmindo dan Apresiasi Keamanan Pilkada
MAKASSAR – Anggota DPR RI dari Fraksi Partai Demokrat, Irjen Pol (Purn) Frederik Kalalembang, mengadakan pertemuan dengan Kapolda Sulawesi Selatan, ...
News29 November 2024 20:45
Bumi Karsa Tuntaskan Penanaman 5.500 Pohon di Sulawesi, Jawa hingga Sumatera
MAKASSAR – Bumi Karsa kembali menunjukkan komitmennya terhadap keberlanjutan lingkungan. Penanaman 5.500 pohon telah dilakukan pada berbagai pro...
Ekonomi & Bisnis29 November 2024 20:39
Dorong Peningkatan Literasi dan Inklusi Keuangan, OJK Sulselbar-BPS Kembali Gelar SNLIK 2025
MAKASSAR – Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Sulsel Sulbar bekerja sama dengan Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Sulsel dan BPS Provinsi Sulbar ke...
News29 November 2024 14:04
PPDB Sekolah Islam Athirah Dibuka Mulai 1 Desember 2024
MAKASSAR – Sekolah Islam Athirah membuka Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun ajaran 2025/2026 mulai 1 Desember 2024. Total kuota yang dis...