Logo Lintasterkini

Wiranto Ungkap Rencana Pembentukan Badan Cyber Nasional

Abdul Gaffar Mattola
Abdul Gaffar Mattola

Rabu, 12 Oktober 2016 09:46

ilustrasi kejahatan cyber.
ilustrasi kejahatan cyber.

LINTASTERKINI.COM – Menteri Koordinator Politik, Hukum, dan Keamanan Wiranto mengatakan dunia internasional kini tengah mengamati perkembangan kejahatan siber alias kejahatan dunia maya dan menyusun metode penanggulangannya. Dia menyebut pemerintah Indonesia kini dalam proses pembentukan Badan Cyber Nasional.

“Kami sedang melakukan langkah-langkah menuju ke sana (pembentukan), dan sudah melalui suatu rapat-rapat yang sangat intens,” kata Wiranto saat dicegat di depan kantornya, Jakarta, Selasa, (10/10/2016).

Meski begitu, Wiranto belum memberikan proyeksi yang jelas mengenai badan tersebut. “Ini (perencanaan) juga untuk membangun sejenis badan siber yang nanti kami namain apa ya kami belum tahu.”

Pembentukan BCN sempat dipertanyakan kelanjutannya akhir September lalu. Presiden Joko Widodo diketahui sempat membatalkan pembentukan BCN, karena alasan yang terkait efisiensi anggaran. Daripada membentuk badan baru, Jokowi meminta penguatan fungsi siber dari sejumlah institusi pemerintahan yang sudah ada.

Wiranto yang baru mengikuti Singapore International Cyber Week pada 9-10 Oktober kemarin, menegaskan bahwa ancaman siber kini disorot oleh forum ASEAN, hingga Perserikatan Bangsa-Bangsa.

“Pertemuan di sana (Singapura) kemarin, kita (ASEAN) dengan pihak Amerika dan Inggris sama-sama metoda pengamanan aktivitas negara, dari kejahatan siber,” ujar Wiranto.

Wiranto sempat menekankan pentingnya penguatan kerja sama antar anggota ASEAN, karena isu siber yang, menurutnya, sudah menjadi kejahatan lintas negara. Aktivitas siber di satu negara, kata dia, bisa saja berpengaruh pada keamanan negara lain di sekitarnya.

“Dari Indonesia seorang ‘hacker’ bisa menghancurkan ekonomi negara lain, dari negara lain juga bisa ada metode yang mengancam perbankan di Indonesia,” ujarnya memberi gambaran.

(Sumber : Tempo)

 Komentar

 Terbaru

News29 November 2024 23:10
Frederik Kalalembang Temui Kapolda Sulsel, Soroti PT Masmindo dan Apresiasi Keamanan Pilkada
MAKASSAR – Anggota DPR RI dari Fraksi Partai Demokrat, Irjen Pol (Purn) Frederik Kalalembang, mengadakan pertemuan dengan Kapolda Sulawesi Selatan, ...
News29 November 2024 20:45
Bumi Karsa Tuntaskan Penanaman 5.500 Pohon di Sulawesi, Jawa hingga Sumatera
MAKASSAR – Bumi Karsa kembali menunjukkan komitmennya terhadap keberlanjutan lingkungan. Penanaman 5.500 pohon telah dilakukan pada berbagai pro...
Ekonomi & Bisnis29 November 2024 20:39
Dorong Peningkatan Literasi dan Inklusi Keuangan, OJK Sulselbar-BPS Kembali Gelar SNLIK 2025
MAKASSAR – Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Sulsel Sulbar bekerja sama dengan Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Sulsel dan BPS Provinsi Sulbar ke...
News29 November 2024 14:04
PPDB Sekolah Islam Athirah Dibuka Mulai 1 Desember 2024
MAKASSAR – Sekolah Islam Athirah membuka Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun ajaran 2025/2026 mulai 1 Desember 2024. Total kuota yang dis...