Logo Lintasterkini

Guru Besar Pertanian Bahas Bioteknologi di UIM

Abdul Gaffar Mattola
Abdul Gaffar Mattola

Minggu, 12 November 2017 12:56

Guru Besar Unhas, Prof Baharuddin menyampaikan kuliah umum di UIM.
Guru Besar Unhas, Prof Baharuddin menyampaikan kuliah umum di UIM.

MAKASSAR – Guru Besar Fakultas Pertanian Universitas Hasanuddin, Prof. Baharuddin menyampaikan kuliah umum di hadapan sivitas akademika Fakultas Pertanian Universitas Islam Makassar (UIM).

Kegiatan ini dirangkaikan penandatanganan kerja sama kelompok Intermediasi Alih Tekonlogi (KIAT) Labiota dan Balai Pengkajian Teknologi Pertanian (BPTP), Sabtu (11/11/2017) di Aula Fakultas Pertanian UIM.

Dalam kuliah umumnya, Guru Besar Bidang Bioteknologi ini menyampaikan materi yang bertema “Bioteknologi dalam Pembangunan Pertanian”. Dipaparkan Professor ini, Ilmu Bioteknologi secara garis besar mempelajari cara memproduksi barang dan jasa. Jadi, seorang Sarjana Pertanian khususnya di Bidang Bioteknologi harus menghasilkan barang dan jasa, khususnya di Bidang Pengembangan Pertanian.

Ia menjelaskan, seorang Sarjana Pertanian seharusnya bisa menjadi profesi yang menjanjikan, kenapa? Jika pemanfaatan Bioteknologi dalam Pertanian dapat dioptimalkan.

“Misalnya penggunaan limbah. Di Makassar misalnya mengasillkan limbah 500 ton tiap hari, Nah kalau ini tidak dikelola secara baik tentunya akan menghasilkan dampak negatif, begitupun dengan sebaliknya kalau dikelola dengan baik akan menghasilkan produk,” paparnya.

Dari sisi teori Bioteknogi tidak ada gunanya. Tetapi harus diimplementasikan, misalnya pembuatan pupuk, bagaimana menghasilkan pupuk yang berkualitas, begitupun dengan produk-produk lainnya. Prof Baharuddin mengajak mahasiswa Fakultas Pertanian UIM untuk mengembangkan Biotekonologi modern dan menjadi “petani” yang berwawasan.

Tampak hadir Dekan Fakultas Pertanian UIM Dr. Lasumange, Ketua LPPM UIM, Musdalifah Mahmud, Ketua LPM Andi Abd. Rahman Syafar, Wakil Dekan I Dr. Rahmat Jahuddin, Wakil Dekan II Awaluddin Rauf, Wakil Dekan III Herman Nursaman, Kaprodi Agroteknologi Jamilah Messa dan ratusan mahasiswa Fakultas Pertanian UIM. (*)

 Komentar

 Terbaru

News29 November 2024 23:10
Frederik Kalalembang Temui Kapolda Sulsel, Soroti PT Masmindo dan Apresiasi Keamanan Pilkada
MAKASSAR – Anggota DPR RI dari Fraksi Partai Demokrat, Irjen Pol (Purn) Frederik Kalalembang, mengadakan pertemuan dengan Kapolda Sulawesi Selatan, ...
News29 November 2024 20:45
Bumi Karsa Tuntaskan Penanaman 5.500 Pohon di Sulawesi, Jawa hingga Sumatera
MAKASSAR – Bumi Karsa kembali menunjukkan komitmennya terhadap keberlanjutan lingkungan. Penanaman 5.500 pohon telah dilakukan pada berbagai pro...
Ekonomi & Bisnis29 November 2024 20:39
Dorong Peningkatan Literasi dan Inklusi Keuangan, OJK Sulselbar-BPS Kembali Gelar SNLIK 2025
MAKASSAR – Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Sulsel Sulbar bekerja sama dengan Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Sulsel dan BPS Provinsi Sulbar ke...
News29 November 2024 14:04
PPDB Sekolah Islam Athirah Dibuka Mulai 1 Desember 2024
MAKASSAR – Sekolah Islam Athirah membuka Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun ajaran 2025/2026 mulai 1 Desember 2024. Total kuota yang dis...