Logo Lintasterkini

Identitas Mayat Pria yang Mengapung di Sungai Jeneberang Terungkap

Muh Syukri
Muh Syukri

Jumat, 13 Januari 2017 12:06

Identitas Mayat Pria yang Mengapung di Sungai Jeneberang Terungkap

GOWA – Identitas mayat laki-laki yang ditemukan mengapung di aliran sungai Jeneberang Kelurahan Tompobalang, Kecamatan Somba Opu, Kabupaten Gowa akhirnya terkuak, Jumat (13/01/2017).

Kasubag Humas Polres Gowa, AKP M Tambunan kepada media mengatakan bahwa identitas mayat laki laki yang mengapung di sungai jeneberang sudah diketahui. Mayat tersebut berhasil dikenali dari data ante mortem korban yang dilaporkan pihak keluarga, ke Tim forensik Dokpol Biddokkes polda Sulsel di kamar jenazah RS Bhayangkara Makassar.

“Identitas mayat laki laki yang ditemukan warga di sungai jeneberang sudah diketahui, identitas korban adalah Salim (21) warga Lassang Desa Towata Kecamatan Polombangkeng Utara, Kabupaten Takalar. Korban sehari hari bekerja sebagai sopir, ” ujarnya.

Adapun data ante mortem korban adalah gigi depan bagian kiri terdapat patahan/hitam, rambut hitam berjambul tebal, berjenggot, tinggi 163 cm, menggunakan kalung love, menggunakan celana dalam pendek boxer bergambar kuning bola-bola pokemon dan ikat pinggang kulit warna coklat.

Sementara data post mortem yang teridentifikasi adalah gigi seri depan kiri atas GR, rambut tebal berjambul, terdapat jenggot, tinggi 165 cm, celana dalam boxer hitam bergambar kartun pokemon go, kalung warna silver berbentuk love dan ikat pinggang kulit warna coklat. (*)

 Komentar

 Terbaru

News29 November 2024 23:10
Frederik Kalalembang Temui Kapolda Sulsel, Soroti PT Masmindo dan Apresiasi Keamanan Pilkada
MAKASSAR – Anggota DPR RI dari Fraksi Partai Demokrat, Irjen Pol (Purn) Frederik Kalalembang, mengadakan pertemuan dengan Kapolda Sulawesi Selatan, ...
News29 November 2024 20:45
Bumi Karsa Tuntaskan Penanaman 5.500 Pohon di Sulawesi, Jawa hingga Sumatera
MAKASSAR – Bumi Karsa kembali menunjukkan komitmennya terhadap keberlanjutan lingkungan. Penanaman 5.500 pohon telah dilakukan pada berbagai pro...
Ekonomi & Bisnis29 November 2024 20:39
Dorong Peningkatan Literasi dan Inklusi Keuangan, OJK Sulselbar-BPS Kembali Gelar SNLIK 2025
MAKASSAR – Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Sulsel Sulbar bekerja sama dengan Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Sulsel dan BPS Provinsi Sulbar ke...
News29 November 2024 14:04
PPDB Sekolah Islam Athirah Dibuka Mulai 1 Desember 2024
MAKASSAR – Sekolah Islam Athirah membuka Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun ajaran 2025/2026 mulai 1 Desember 2024. Total kuota yang dis...