SIDRAP — Tim Satuan ResNarkoba Polres Sidrap yang dipimpin AKP Badollahi, kembali berhasil membekuk seorang pelaku narkoba di Kabupaten Sidrap. Pelaku Muhammad Idil (41), warga Desa Teteaji Kecamatan Tellu Limpoe Kabupaten Sidrap diringkus aparat di rumahnya, Minggu (10/3/2019) sekira pukul 11.00 Wita. Dari tangan pelaku disita barang bukti berupa 1 sachet plastik berisi kristal bening yang diduga narkotika jenis Shabu seberat 0,64 gram.
Kapolres Sidrap, AKBP Budi Wahyono melalui Kasat ResNarkoba, AKP Badollahi yang dikonfirmasi awak media, Rabu (13/3/2019) mengatakan, pengungkapan kasus tersebut berdasarkan adanya laporan informasi masyarakat.
“Hal itu kemudian kita tindaklanjuti dengan penyelidikan, dan akhirnya terduga pelaku berhasil kita ringkus bersama barang bukti yang dimilikinya,” jelas AKP Badollahi.
Baca Juga :
Badollahi yang akrab disapa Daeng Bado mengatakan, saat ini pelaku beserta barang bukti telah diamankan di Polres Sidrap. “Kita juga masih melakukan pengembangan di lapangan,” tandasnya. (*)
Komentar