Logo Lintasterkini

Danrem 142/Tatag Ingatkan Prajurit Jauhi Narkoba

Abdul Gaffar Mattola
Abdul Gaffar Mattola

Rabu, 13 September 2017 22:51

Danrem 142/Tatag, Kolonel Inf Taufiq Shobri.
Danrem 142/Tatag, Kolonel Inf Taufiq Shobri.

POLMAN – Danrem 142/Tatag, Kolonel Inf Taufiq Shobri didampingi Ketua Persit Koorcabrem 142/Tatag berkunjung ke Markas Kodim (Makodin) 1402 Polman, Sulawesi Barat, Rabu (13/9/2017). Danrem Kolonel Inf Taufiq Shobri berharap, dirinya bisa lebih mengenal wilayah tugasnya, sekaligus mendekatkan diri kepada para prajurit dan persit di jajaran Korem 142/Tatag, khususnya Kodim 1402 Polman.

Pada kesempatan itu, Danrem 142/Tatag, Taufiq Shobri memberikan pembekalan tentang proxy war kepada prajurit Kodim 1402/Polman dan prajurit Kompi B Yonif 721/Mks.

“Proxy war merupakan peperangan dengan meggunakan pihak ke tiga. Olehnya saya berpesan, kita jangan mudah terprovokasi amupun terpengaruh dengan isu-isu yang tidak jelas kebenarannya. Kita juga harus bijak mengunakan media sosial dengan nurani dan akal sehat serta selalu mencintai kearifan lokal dan perbedaan,” pesan Taufiq.

Taufiq juga mengingatkan, agar setiap prajurit di jajarannya diminta menjauhi narkoba dan tidak terlibat dengan tindakan yang melanggar hukum.

“Jauhi narkoba dan tindakan pelanggaran hukum. Mari kita tingkatkan fisik dan disiplin,” tegasnya.

Di akhir sambutannya, Taufiq menyampaikan agar prajurit di jajarannya senatiasa menjaga keharmonisan keluarga dan mendidik anak-anak dengan baik. Kegiatan itu kemudian ditutup dengan pemberian hadiah kepada anggota Babinsa Kodim 1402 Polman yang berprestasi, dilanjutkan kegiatan olahraga bersama di lapangan Makodim 1402 Polman. (*)

 Komentar

 Terbaru

News29 November 2024 23:10
Frederik Kalalembang Temui Kapolda Sulsel, Soroti PT Masmindo dan Apresiasi Keamanan Pilkada
MAKASSAR – Anggota DPR RI dari Fraksi Partai Demokrat, Irjen Pol (Purn) Frederik Kalalembang, mengadakan pertemuan dengan Kapolda Sulawesi Selatan, ...
News29 November 2024 20:45
Bumi Karsa Tuntaskan Penanaman 5.500 Pohon di Sulawesi, Jawa hingga Sumatera
MAKASSAR – Bumi Karsa kembali menunjukkan komitmennya terhadap keberlanjutan lingkungan. Penanaman 5.500 pohon telah dilakukan pada berbagai pro...
Ekonomi & Bisnis29 November 2024 20:39
Dorong Peningkatan Literasi dan Inklusi Keuangan, OJK Sulselbar-BPS Kembali Gelar SNLIK 2025
MAKASSAR – Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Sulsel Sulbar bekerja sama dengan Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Sulsel dan BPS Provinsi Sulbar ke...
News29 November 2024 14:04
PPDB Sekolah Islam Athirah Dibuka Mulai 1 Desember 2024
MAKASSAR – Sekolah Islam Athirah membuka Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun ajaran 2025/2026 mulai 1 Desember 2024. Total kuota yang dis...