Logo Lintasterkini

Giliran Samsat Makassar Jaring Pengendara Teladan

Muh Syukri
Muh Syukri

Kamis, 14 Oktober 2021 11:03

Personel Samsat Makassar memberikan hadiah kepada pengendara teladan
Personel Samsat Makassar memberikan hadiah kepada pengendara teladan

MAKASSAR – Aksi inspeksi mendadak (sidak) terhadap pengendara sepeda motor kembali dilakukan sejumlah personel Samsat Makassar, di Pos Lantas Flyover, Jalan AP Pettarani, Kamis (14/10/2021) pagi.

Kegiatan yang dipimpin Paur Si STNK Ditlantas Polda Sulsel Iptu Ilham Yuliani S.Tr.K ini menjaring sejumlah pengendara sepeda motor yang sedang berhenti di traffic light. Mereka yang terlihat lengkap langsung diminta untuk menepi.

“Selanjutnya kami periksa kelengkapannya seperti memakai helm SNI, memakai masker, memakai jaket, sarung tangan, membawa SIM dan STNK,” ujarnya.

Dikatakan, pengendara yang lengkap tersebut kemudian diberikan hadiah berupa helm standar dan masker. “Langsung kami kasi reward karena sudah menjadi pengendara teladan,” ungkapnya lagi.

Kegiatan ini merupakan kegiatan rutin yang dilakukan jajaran Ditlantas Polda Sulsel. Sebagai upaya untuk mengkampanyekan tertin berlalu lintas di jalanan. (*)

 Komentar

 Terbaru

News09 Juli 2025 12:51
Polda Sulsel Gelar Operasi Patuh 2025, Fokus Edukasi dan Tindak Pelanggaran Lalu Lintas Serius
MAKASSAR – Kepolisian Daerah (Polda) Sulawesi Selatan menyatakan kesiapan penuh dalam melaksanakan Operasi Mandiri Kewilayahan Patuh 2025 yang akan ...
News09 Juli 2025 07:47
Perumda Parkir Makassar Lakukan Sidak Parkiran Mal Ratu Indah yang Berdiri di Atas Saluran Drainase
MAKASSAR — Perumda Parkir Makassar melakukan inspeksi mendadak (sidak) terhadap area parkir Mal Ratu Indah (MARI) yang diketahui berdiri di atas sal...
News08 Juli 2025 22:51
Wabup Sudirman Bungi Lakukan Dialog Dengan Pengurus PWI Pinrang
PINRANG — Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten Pinrang berkesempatan melakukan dialog bersama Wakil Bupati (Wabup) Pinrang, Sudirman Bun...
Hukum & Kriminal08 Juli 2025 22:32
Polres Pinrang Gagalkan Penyelundupan Narkoba Ke Morowali, 1,8 Kg Sabu Diamankan
PINRANG — Seorang terduga pelaku Narkoba berinisial SP asal Kota Tarakan Provinsi Kalimantan Utara (Kaltara) berhasil diringkus tim Satuan Resna...