Logo Lintasterkini

Hotel Royal Bay Makassar Santuni dan Buka Puasa Bersama Anak Yatim

Fakra
Fakra

Jumat, 15 Maret 2024 23:28

Hotel Royal Bay Makassar menggelar buka puasa bersama anak yatim & piatu, Jumat 15 maret 2024 di area Auburgine Resto dan area Outdoor Splash.(foto:ist)
Hotel Royal Bay Makassar menggelar buka puasa bersama anak yatim & piatu, Jumat 15 maret 2024 di area Auburgine Resto dan area Outdoor Splash.(foto:ist)

MAKASSAR – Memasuki hari keempat bulan suci Ramadhan 1445 H, management Hotel Royal Bay Makassar menggelar buka puasa bersama anak yatim & piatu, Jumat 15 maret 2024 di area Auburgine Resto dan area Outdoor Splash.

Kegiatan ini bertujuan menyebarkan kebahagian dan berbagi rezeki kepada anak yatim di Hotel Royal Bay Makassar.

Buka puasa bersama anak yatim kali ini berasal dari dua panti asuhan yang berbeda yaitu, panti asuhan Nahdiyat & panti asuhan Ummu Aiman .

Dalam acara buka puasa bersama anak yatim ini juga dihadiri dan dimeriahkan Rizdal Hady Putra, seorang talent sulap dari Indonesian Got Talent 2022 yang akan menghibur adik-adik panti dengan performance sulap yang memukau.

” Kami juga mengundang Muliadi Abd Mudir sebagai pengisi acara buka puasa bersama untuk menampilkan Pertujukan boneka yang dapat menghibur adik-adik panti asuhan dan tidak lupa juga kami menghadirkan Ust Chaidir Al Bandari SQ.SHI untuk memberikan kajian sambil menunggu waktu buka puasa,”kata General Manager Royal Bay Makassar, Darwin.

Acara kemudian dilanjutkan dengan penyerahan secara simbolis santunan untuk anak yatim oleh management hotel Royal Bay Makassar. Santunan ini diterima anak yatim sebanyak 50 anak.(***)

 Komentar

 Terbaru

News28 April 2024 17:56
PLN Icon Plus Sukses Gelar EV Journey Experience, Jakarta – Mandalika Tanpa Hambatan
JAKARTA – Sebanyak 27 peserta EV Journey Experience Jakarta-Mandalika telah tiba di Mandalika, Lombok, Nusa Tenggara Barat untuk menghadiri Mand...
Peristiwa28 April 2024 17:54
Basarnas Makassar Terjunkan Personel Cari Warga yang Melompat dari Jembatan Sungai Pappa
MAKASSAR – Seorang warga yang belum diketahui identitasnya dilaporkan melompat dari jembatan sungai Pappa Kecamatan Patallasang, Kabupaten Takal...
News28 April 2024 17:17
Pemilu 2024 Berjalan Sukses, KPU Pinrang Apresiasi Semua Pihak
PINRANG — Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Pinrang memberikan apresiasi dan sekaligus ucapan Terima kasih kepada semua pihak atas terseleng...
News28 April 2024 16:00
Menteri AHY Beri Sertifikat Tanah Elektronik ke Pemkot Makassar Senilai Rp3 Triliun
MAKASSAR – Menteri Agraria dan Tata Ruang, Agus Harimurti Yudhoyono memberikan secara langsung sertifikat elektronik hak pengelolaan Karebosi da...