Logo Lintasterkini

GP Ansor Demo Tolak Tabligh Akbar Hizbut Tahrir Indonesia

Abdul Gaffar Mattola
Abdul Gaffar Mattola

Sabtu, 15 April 2017 18:07

Demonstrasi GP Ansor menolak rencana tabligh akbar Hizbut Tahrir Indonesia.
Demonstrasi GP Ansor menolak rencana tabligh akbar Hizbut Tahrir Indonesia.

MAKASSAR – Gelombang penolakan sejumlah organisasi massa (ormas) terhadap rencana kegiatan Hizbut Tahrir Indonesia (HTI) di Lapangan Karebosi, Minggu (16/4/2017) besok silih berganti. Kali ini, Gerakan Pemuda Ansor bersama Banser melakukan aksi unjuk rasa penolakan kegiatan HTI di bawah jembatan flyover Makassar, Sabtu (15/4/2017).

Menurut Usman Midin, Koordinator lapangan, aksi yang dilakukan kali ini untuk meminta Ormas HTI agar dibubarkan dan dihapuskan di Indonesia. Dikarenakan, HTI mencoba menghapuskan Pancasila sebagai ideologi bangsa Indonesia menjadi negara khilafah.

“HTI hadir dan mencoba merusak kesatuan bangsa Indonesia. Kalau itu terjadi berarti mereka merusak pilar negara kita yakni Pancasila dan Undang-undang Dasar 1945. Kalau ada ormas yang mau lengserkan Pancasila, kami siap menolak dan mengusir paksa HTI,” kata Usman Midin.

Usman menilai, tabligh akbar yang akan digelar di Lapangan Karebosi, Minggu (16/4/2017) besok diketahui untuk mengkampanyekan Indonesia sebagai negara khilafah. Untuk itu, pihaknya siap membubarkan kegiatan tersebut.

“Kalau mereka tetap mengadakan kegiatan di Lapangan Karebosi besok, kami akan sweeping dan membubarkan. Karena kegiatan tabligh akbar besok itu sebagai wadah kampanye untuk menjadikan negara Indonesia sebagai negara khilafah,” jelasnya.

Diketahui, sebanyak 500 personil gabungan Polsek dan Polrestabes Makassar disiagakan di Flyover untuk mengantisipasi pergerakan HTI maupun ormas lain yang melakukan aksi. Sejumlah personil Polsek Panakkukang pun tampak mengawal aksi tersebut. (*)

 Komentar

 Terbaru

News29 November 2024 23:10
Frederik Kalalembang Temui Kapolda Sulsel, Soroti PT Masmindo dan Apresiasi Keamanan Pilkada
MAKASSAR – Anggota DPR RI dari Fraksi Partai Demokrat, Irjen Pol (Purn) Frederik Kalalembang, mengadakan pertemuan dengan Kapolda Sulawesi Selatan, ...
News29 November 2024 20:45
Bumi Karsa Tuntaskan Penanaman 5.500 Pohon di Sulawesi, Jawa hingga Sumatera
MAKASSAR – Bumi Karsa kembali menunjukkan komitmennya terhadap keberlanjutan lingkungan. Penanaman 5.500 pohon telah dilakukan pada berbagai pro...
Ekonomi & Bisnis29 November 2024 20:39
Dorong Peningkatan Literasi dan Inklusi Keuangan, OJK Sulselbar-BPS Kembali Gelar SNLIK 2025
MAKASSAR – Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Sulsel Sulbar bekerja sama dengan Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Sulsel dan BPS Provinsi Sulbar ke...
News29 November 2024 14:04
PPDB Sekolah Islam Athirah Dibuka Mulai 1 Desember 2024
MAKASSAR – Sekolah Islam Athirah membuka Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun ajaran 2025/2026 mulai 1 Desember 2024. Total kuota yang dis...