Logo Lintasterkini

Proyek Pembangunan RS Batua Bakal Dilanjut, Pemkot Makassar Anggarkan Rp10 Miliar

Maulana Karim
Maulana Karim

Senin, 15 November 2021 16:03

Kondisi Bangunan RS Batua Kota Makassar.
Kondisi Bangunan RS Batua Kota Makassar.

MAKASSAR – Pemerintah Kota Makassar akan melanjutkan pembangunan RS Batua Makassar. Anggaran yang disiapkan sebesar 10 Miliar pada APBD 2022 mendatang.

Plt Kepala Bappeda Pemkot Makassar, Helmi Budiman mengatakan, pembangunan RS Batua telah menjadi prioritas Pemkot untuk direalisasikan tinggal menunggu kajian dari para ahli untuk bisa dikerjakan.

“Itu jadi harapan kita bersama untuk selesaikan. Kita sudah dorong angggaran untuk dibahas dan itu sudah disetujui. Jadi sisa kita melihat kajian para ahli apakah itu sudah bisa difungsikan atau tidak yang jelas anggarannya sudah kita siapkan Rp10 Miliar,” ujar Helmi kepada wartawan, Senin (15/11/21).

Kata dia, pihaknya akan menyelesaikan terlebih dahulu lantai 1 dan 2 bangunan RS Batua. Hal itu dikarenakan fasilitas kesehatan yang masih minim.

“Paling tidak lantai1-2 bisa dimanfaatkan dulu. Karena memang fasilitas kesehatan (faskes) kita masih sangat minim,” kata Helmi

Selain RS Batua, lanjut dia, RS Ujung Pandang baru di jalan Ade Irma Nasution juga akan diselesaikan pada tahun 2022.

“Ujung pandang baru juga kita sudah siapkan untuk lantai 1-2 karena kalau mau sekaligus, butuh anggaran cukup banyak,” terang Helmi.

Seperti diketahui, kasus korupsi proyek pembangunan RS Batua senilai Rp25,5 miliar dari APBD 2018 itu masih terus bergulir di Kepolisian Polda Sulsel. Pemkot Makassar juga mengaku masih menunggu penyelesaian kasus ini hingga selesai.

Kondisi bangunan RS Batua itu dinilai gagal konstruksi sebab kondisi bangunan saat ini dinding bangunan tidak kuat dan beberapa tiang penyangga bangunan bengkok dan tangga yang tidak simetris.

RS Batua rencananya akan dibangun 9 lantai dengan anggaran yang dibutuhkan sebesar Rp100 M lebih.

Penulis : Mul

 Komentar

 Terbaru

News29 November 2024 23:10
Frederik Kalalembang Temui Kapolda Sulsel, Soroti PT Masmindo dan Apresiasi Keamanan Pilkada
MAKASSAR – Anggota DPR RI dari Fraksi Partai Demokrat, Irjen Pol (Purn) Frederik Kalalembang, mengadakan pertemuan dengan Kapolda Sulawesi Selatan, ...
News29 November 2024 20:45
Bumi Karsa Tuntaskan Penanaman 5.500 Pohon di Sulawesi, Jawa hingga Sumatera
MAKASSAR – Bumi Karsa kembali menunjukkan komitmennya terhadap keberlanjutan lingkungan. Penanaman 5.500 pohon telah dilakukan pada berbagai pro...
Ekonomi & Bisnis29 November 2024 20:39
Dorong Peningkatan Literasi dan Inklusi Keuangan, OJK Sulselbar-BPS Kembali Gelar SNLIK 2025
MAKASSAR – Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Sulsel Sulbar bekerja sama dengan Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Sulsel dan BPS Provinsi Sulbar ke...
News29 November 2024 14:04
PPDB Sekolah Islam Athirah Dibuka Mulai 1 Desember 2024
MAKASSAR – Sekolah Islam Athirah membuka Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun ajaran 2025/2026 mulai 1 Desember 2024. Total kuota yang dis...