Logo Lintasterkini

Kapolri Sebut Penyekatan Saat Idul Adha akan Lebih Ketat

Maulana Karim
Maulana Karim

Jumat, 16 Juli 2021 20:43

Kapolri Jenderal Pol Listyo Sigit Prabowo.
Kapolri Jenderal Pol Listyo Sigit Prabowo.

JAKARTA– Kapolri Jenderal Pol Listyo Sigit Prabowo menegaskan bahwa penyekatan mobilitas masyarakat masih akan berlaku pada saat Hari Raya Idul Adha 2021.

Sigit juga mengatakan, bahwa moment Idul Adha yang akan dirayakan dalam beberapa hari ke depan masih ada dalam suasana pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM) darurat.

Kendati begitu, Sigit pun menyebut, bahwa penyekatan kali ini akan dilakukan lebih ketat. Hal itu guna mencegah transmisi Covid-19.

”Karena saat ini sedang berlaku PPKM darurat ya, jadi ketentuan itu masih berlaku. Jadi saya harapkan apabila tidak ada kepentingan yang terkait dengan sektor-sektor yang diatur, lebih baik tidak pergi,” kata Listyo seperti dilansir dari Antara saat mengecek penyekatan di Kota Bandung, Jawa Barat, Kamis (15/7).

Listyo menjelaskan, penyekatan itu dilakukan guna mencegah meningkatnya mobilitas masyarakat saat laju pertumbuhan kasus Covid-19 masih cukup tinggi. Dia meminta masyarakat memahami ketentuan yang berlaku saat adanya PPKM darurat. Selain kepentingan sektor esensial dan kritikal, masyarakat diminta tidak melakukan aktivitas yang tidak mendesak.

”Yang kita lakukan pasti membuat masyarakat tidak nyaman, tapi ini semua kita lakukan untuk menjaga keselamatan masyarakat agar tidak terpapar,” kata Listyo Sigit Prabowo, yang juga mantan Kabareskrim Polri itu.

Kapolri pun menilai secara umum di Kota Bandung terjadi penurunan mobilitas pada jumlah kendaraan yang masuk melalui gerbang Tol Pasteur. Pada pekan pertama PPKM darurat jumlah kendaraan yang melintas di Pasteur turun sebesar 23 persen, dan pada pekan kedua kembali turun sebesar 20 persen.

Untuk itu, ia pun mengucapkan terimakasih kepada masyarakat yang sudah patuh terhadap ketentuan PPKM darurat sehingga kasus Covid-19 bisa semakin berkurang. “Apabila nanti laju COVID-19 bisa kita kelola kemudian kita minta untuk vaksinasi digencarkan, dan ada satu titik perlahan-perlahan kegiatan (penyekatan) ini kita kendorkan, maka masyarakat bisa beraktivitas,” tutur Kapolri.(*)

 

Penulis : Mul

 Komentar

 Terbaru

News19 Februari 2025 22:38
Mentan Amran Sulaiman Ajak Pimpinan Daerah Sulsel Bersatu Bangun Daerah, Anggota DPR RI Frederik Kalalembang Ikut Hadir
JAKARTA – Menteri Pertanian (Mentan) Amran Sulaiman mengajak para pimpinan daerah di Sulawesi Selatan yang akan segera dilantik untuk bersatu da...
Ekonomi & Bisnis19 Februari 2025 19:19
Layanan Digital Hub dari Indosat Ooredoo Hutchison Siap Penuhi Kebutuhan Digital Masa Kini
JAKARTA – Indosat Ooredoo Hutchison (Indosat atau IOH) menghadirkan Digital Hub, fitur terbaru yang kini tersedia di aplikasi myIM3 dan bima+ untuk ...
News19 Februari 2025 17:28
Perumda Parkir Makassar Apresiasi Dedikasi dan Prestasi Danny Pomanto
MAKASSAR – Perumda Parkir Makassar menyampaikan rasa terima kasih dan penghargaan kepada Wali Kota Makassar, Moh. Ramdhan “Danny” Pomant...
News19 Februari 2025 15:35
Jalani Tes Kesehatan di Kemendagri, Wawali Aliyah : Mohon Doanya, Semoga Kami Diberi Kesehatan Lahir dan Bathin Hingga Pembekalan di Magelang
JAKARTA – Wali Kota Makassar dan Wakil Wali Kota Makassar terpilih, Munafri Arifuddin dan Aliyah Mustika Ilham baru saja menjalani pemeriksaan k...