Logo Lintasterkini

Tersangka Curanmor Dilumpuhkan dengan Tembakan

Abdul Gaffar Mattola
Abdul Gaffar Mattola

Senin, 16 Oktober 2017 22:50

Tersangka pencurian sepeda motor (curanmor) dilumpuhkan dengan tembakan.
Tersangka pencurian sepeda motor (curanmor) dilumpuhkan dengan tembakan.

MAKASSAR – Aparat Kepolisian dipimpin Iptu Alexander Bura bersama Ipda Paulus Malelak meringkus tersangka kasus pencurian kendaraan sepeda motor (curanmor). Tersangka ini bernama Muh. Jufri alias Poto (26), warga Manggarupi, Kelurahan Batangkaluku, Kecamatan Somba Opu, Kabupaten Gowa.

Dia diringkus di rumahnya, Minggu (15/10/2017) tanpa melakukan perlawanan. Tersangka selanjutnya digiring ke Markas Resmob Polda Sulsel Jalan Hertasning Kota Makassar.

Dalam perjalanan ke Markas Tim Resmob Polda Sulsel, tersangka melakukan perlawanan. Poto melakukan upaya ingin lepas dari kawalan petugas Kepolisian. Akhirnya tersangka berhasil melepaskan diri dan berusaha kabur. Petugas meminta tersangka menghentikan langkahnya saat kabur, namun tidak dihiraukan. Bahkan tembakan peringatan sebanyak tiga kali ke udara tidak digubris juga.

Tindakan tegas pun dilakukan petugas Kepolisian dengan membidik kaki tersangka secara terukur dengan melepaskan dua kali tembakan. Alhasil, tembakan tersebut tepat sasaran, hingga akhirnya tersangka dapat dilumpuhkan.

Kepala Bidang Hubungan Masyarakat Polda Sulsel, Kombes Polisi Dicky Sondani yang dikonfirmasi, Senin (16/10/2017) membenarkan tersangka curanmor ditembak karena berusaha melawan petugas saat digiring ke Mako Resmob Polda Sulsel.

“Petugas akhirnya melakukan tindakan tegas dengan menembak dua kakinya, selanjutnya ‎dievakuasi ke Rumah Sakit Bhayangkara untuk mendapat perawatan medis,” ucap Dicky‎. (*)

 Komentar

 Terbaru

News29 November 2024 23:10
Frederik Kalalembang Temui Kapolda Sulsel, Soroti PT Masmindo dan Apresiasi Keamanan Pilkada
MAKASSAR – Anggota DPR RI dari Fraksi Partai Demokrat, Irjen Pol (Purn) Frederik Kalalembang, mengadakan pertemuan dengan Kapolda Sulawesi Selatan, ...
News29 November 2024 20:45
Bumi Karsa Tuntaskan Penanaman 5.500 Pohon di Sulawesi, Jawa hingga Sumatera
MAKASSAR – Bumi Karsa kembali menunjukkan komitmennya terhadap keberlanjutan lingkungan. Penanaman 5.500 pohon telah dilakukan pada berbagai pro...
Ekonomi & Bisnis29 November 2024 20:39
Dorong Peningkatan Literasi dan Inklusi Keuangan, OJK Sulselbar-BPS Kembali Gelar SNLIK 2025
MAKASSAR – Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Sulsel Sulbar bekerja sama dengan Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Sulsel dan BPS Provinsi Sulbar ke...
News29 November 2024 14:04
PPDB Sekolah Islam Athirah Dibuka Mulai 1 Desember 2024
MAKASSAR – Sekolah Islam Athirah membuka Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun ajaran 2025/2026 mulai 1 Desember 2024. Total kuota yang dis...