Logo Lintasterkini

Tiga Pendaki Latimojong Yang Tersesat Berhasil Ditemukan

Muh Syukri
Muh Syukri

Senin, 16 Oktober 2017 18:57

Babinsa Bastem Kodim 1403/Swg, Pelda Tukiman bersama tiga pendaki yang dikabarkan hilang beberapa hari lalu saat melakukan pendakian di pegunungan Latimojong
Babinsa Bastem Kodim 1403/Swg, Pelda Tukiman bersama tiga pendaki yang dikabarkan hilang beberapa hari lalu saat melakukan pendakian di pegunungan Latimojong

PALOPO – Tiga pendaki masing-masing Arifin Dhamri (45) asal Makassar, Widi (25) asal Makassar dan Tuye asal Baraka Kabupaten Enrekang yang dikabarkan hilang saat melakukan pendakian di gunung Sikolong pegunungan Latimojong sejak Rabu (11/10/2017) lalu, akhirmya berhasil ditemukan dalam kondisi selamat, Senin (16/10/2017).

Mereka ditemukan pertama kali oleh Babinsa Koramil Bastem Kodim 1403 Sawerigading (Swg) Palopo, Pelda Tukiman dalam kondisi lemas di pinggir sungai Bastem.

Informasi yang dihimpun lintasterkini.com, penemuan ketiga pendaki itu bermula saat Pelda Tukiman bersama warga melakukan ikut melakukan pencarian, Senin (16/10/2017).

Saat berada di Desa Lange, Kecamatan Bastem Kabupaten Luwu, Tukiman bersama warga lainnya melihat ada tiga orang  dalam kondisi lemas. Begitu didekati, ternyata tiga orang tersebut adalah pendaki gunung yang beberapa hari terakhir ini lagi dicari keberadaannya.

Dandim 1403/Swg Palopo, Letkol Kav Cecep Tandi Sutendi yang dikonfirmasi lintasterkini.com, Senin (16/10/2017) membenarkan ditemukannya ketuga pendaki yang hilang itu oleh Babinsa di jajajrannya.

“Awalnya, Pelda Tukiman mendapat informasi jika ada tiga orang yang tidak dikenal berada dipinggiran sungai dalam kondisi lemas. Selanjutnya, Pelda Tukiman langsung menuju lokasi yang dimaksud untuk memberikan pertolongan dan ternyata ketiganya adalah pendaki hilang yang sementara dicari,” ungkap Cecep.

Setelah mengetahui bahwa ketiganya adalah pendaki gunung yang sudah diberitakan hilang dari beberapa hari yang lalu, Pelda Tukiman dan warga langsung membawa ketiganya ke rumah Kades Lange untuk diberikan makan dan minuman.

“Kemudian ketiganya juga diperiksa kesehatannya oleh petugas kesehatan di desa tersebut,” pungkas Cecep. (*)

 Komentar

 Terbaru

News29 November 2024 23:10
Frederik Kalalembang Temui Kapolda Sulsel, Soroti PT Masmindo dan Apresiasi Keamanan Pilkada
MAKASSAR – Anggota DPR RI dari Fraksi Partai Demokrat, Irjen Pol (Purn) Frederik Kalalembang, mengadakan pertemuan dengan Kapolda Sulawesi Selatan, ...
News29 November 2024 20:45
Bumi Karsa Tuntaskan Penanaman 5.500 Pohon di Sulawesi, Jawa hingga Sumatera
MAKASSAR – Bumi Karsa kembali menunjukkan komitmennya terhadap keberlanjutan lingkungan. Penanaman 5.500 pohon telah dilakukan pada berbagai pro...
Ekonomi & Bisnis29 November 2024 20:39
Dorong Peningkatan Literasi dan Inklusi Keuangan, OJK Sulselbar-BPS Kembali Gelar SNLIK 2025
MAKASSAR – Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Sulsel Sulbar bekerja sama dengan Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Sulsel dan BPS Provinsi Sulbar ke...
News29 November 2024 14:04
PPDB Sekolah Islam Athirah Dibuka Mulai 1 Desember 2024
MAKASSAR – Sekolah Islam Athirah membuka Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun ajaran 2025/2026 mulai 1 Desember 2024. Total kuota yang dis...