Logo Lintasterkini

Tanggapi Pilkada Jakarta, Begini Kata SYL

Abdul Gaffar Mattola
Abdul Gaffar Mattola

Rabu, 17 Mei 2017 21:02

Gubernur Sulawesi Selatan, Syahrul Yasin Limpo.
Gubernur Sulawesi Selatan, Syahrul Yasin Limpo.

MAKASSAR – Gubernur Sulawesi Selatan, Syahrul Yasin Limpo menanggapi polemik Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Gubernur DKI Jakarta yang mencampuradukkan politik dan agama. Hal ini diungkapkan oleh SYL, akronim Syharul Yasin Limpo saat memberikan sambutan di peresmian Hotel Arthama Jalan Haji Bau Kota Makassar, Rabu (17/05/2017).

Syahrul Yasin Limpo berpesan, agar masyarakat di Sulawesi Selatan tidak membawa-bawa politik Jakarta ke daerah ini. Khususnya di Kota Makassar.

“Warga Sulsel janganlah bawa-bawa politik di Jakarta ke Makassar. Jakarta, Jakarta, Makassar, yah Makassar. Jangan sama-samakan politik dan agama,” ujarnya.

Lanjut Syahrul, dia berharap seluruh masyarakat di Sulsel ini, terutama warga Kota Makassar agar tetap menjaga kedamaian dan keamananan. Diakuinya, selama ini masyarakat di daerah ini hidup rukun dan damai.

“Mariki sama-sama jaga Sulsel, khususnya Makassar. Janganki bawa-bawa politik di Jakarta ke Makassar yang mencampuradukkan agama dan kepentingan politik, karena Makassar itu sangat menjunjung tinggi Agamanya,” tambahnya. (*)

 Komentar

 Terbaru

News12 Juli 2025 18:17
Indosat Perkuat Kehandalan Jaringan di Event Beautiful Malino 2025
GOWA – Indosat Ooredoo Hutchison (Indosat atau IOH) melalui brand IM3 dan Tri kembali menunjukkan komitmennya dalam mendukung pariwisata lokal d...
News12 Juli 2025 17:37
Komdigi Prakarsai AI Center of Excellence- Indosat, Cisco dan NVIDIA untuk Perkuat Daya Saing AI Nasional
JAKARTA – Kementerian Komunikasi dan Digital Republik Indonesia (Komdigi) secara resmi meluncurkan Indonesia’s AI Center of Excellence, ekosistem ...
News12 Juli 2025 12:44
Momentum Harkopnas Ke-78, Wabup Pinrang Launching Koperasi Merah Putih
PINRANG — Wakil Bupati (Wabup) Pinrang, Sudirman Bungi memimpin langsung upacara peringatan Hari Koperasi Nasional (Harkopnas) ke-78 Tahun 2025 yang...
Hukum & Kriminal12 Juli 2025 12:10
Kejari Pinrang Selidiki Dugaan Tambang Ilegal Yang Beroperasi Tanpa Izin
PINRANG — Kejaksaan Negeri (Kejari) Pinrang melalui Seksi Pidana Khusus (Pidsus) menelusuri aktivitas tambang di wilayah Kabupaten Pinrang iyang...