Logo Lintasterkini

Kasus COVID-19 di Sulsel Meningkat, Makassar Tertinggi

Abdul Gaffar Mattola
Abdul Gaffar Mattola

Kamis, 17 Desember 2020 12:55

Ilustrasi/Istimewa
Ilustrasi/Istimewa

MAKASSAR — Jumlah penambahan kasus harian COVID-19 di Sulawesi Selatan (Sulsel) kembali meningkat secara signifikan. Peningkatan ini juga ditunjukkan dengan peningkatan kasus aktif Covid-19 di daerah ini.

Berdasarkan data yang dirilis covid19.sulselprov.go.id Rabu, (16/12/2020), total kasus COVID-19 di Sulsel mencapai 23.577, dengan 3.365 kasus di antaranya berstatus aktif. Saat ini, jumlah pasien sembuh mencapai 19.672 pasien, serta pasien yang meninggal dunia sebanyak 535 orang.

Ada lima daerah di Sulawesi Selatan dengan konfirmasi kasus paling tinggi. Kota Makassar berada di urutan teratas dengan 16.040 kasus, disusul Gowa (2.755 kasus), Luwu Timur (2.251 kasus), Jeneponto (1.258 kasus) dan Maros (1.165 kasus).

Perkembangan tren kasus aktif pada 13 provinsi prioritas, per 13 Desember 2020, terdapat 6 provinsi mengalami peningkatan kasus aktif COVID-19. Provinsi Sulawesi Selatan (Sulsel), serta 5 provinsi lainnya yang menunjukkan tren kenaikan kasus aktif pada minggu terakhir yakni DKI Jakarta, Jawa Barat, Jawa Tengah, Jawa Timur, dan Bali.

Hal ini sebagaimana disampaikan Juru Bicara Satgas Penanganan COVID-19 Prof Wiku Adisasmito dalam keterangan pers di Istana Kepresidenan Jakarta, Selasa (15/12/2020). Bagi provinsi yang mencatatkan peningkatan kasus aktif, Wiku meminta upaya 3T harus dievaluasi.

“Segera petakan permasalahan yang terjadi dan segera koordinasikan satgas di pusat jika terdapat kendala,” pesan Wiku.

Berdasarkan data Satuan Tugas Penanganan COVID-19 per hari Rabu (16/12/2020), tercatat ada 477 kasus baru dilaporkan di Sulsel. Dengan pertambahan kasus baru tersebut, maka akumulasi kasus positif di Sulsel dalam data nasional telah mencapai 23.572 kasus.

Dari data kasus Covid-19 Nasional juga mencatat ada 120 pasien telah dinyatakan sembuh. Selain itu, tercatat penambahan 2 pasien meninggal dunia akibat terpapar virus corona di Sulsel.

Tren peningkatan yang sudah terjadi sejak awal Desember seolah menjadi sinyal waspada. Sebelumnya, pada Minggu, 13 Desember 2020, Dinas Kesehatan Sulsel mencatat jumlah kasus harian tertinggi sejak awal pandemik yakni 318 kasus. (*)

 

 Komentar

 Terbaru

News28 Oktober 2024 21:51
Andi Sudirman Bungkam DIA Terkait Angka Kemiskinan, Makassar Justru Naik Berdasarkan Data
MAKASSAR – Pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur Sulsel nomor urut 02, Andi Sudirman Sulaiman dan Fatmawati Rusdi (Andalan Hati) “membung...
Pemerintahan28 Oktober 2024 17:28
Bupati Gowa Ajak Pemuda Ikut Sukseskan Pilkada 2024
GOWA – Bupati Gowa, Adnan Purichta Ichsan mengajak para pemuda ikut berkontribusi dalam mensukseskan Pilkada 2024, khususnya dalam meningkatkan ...
News28 Oktober 2024 17:13
Dukung Keberlanjutan Lingkungan, Pelindo Regional 4 Tanam Bunga Bougenville
MAKASSAR – PT Pelabuhan Indonesia (Persero) Regional 4 bersama Persatuan Istri Pegawai (PIP) Pelindo Regional 4 turut serta dalam program penanaman ...
Ekonomi & Bisnis28 Oktober 2024 16:47
Kursus Barista Kota Makassar, Sukses Diselenggarakan Verso dan Four Points by Sheraton Makassar
MAKASSAR – Kegiatan Kursus Barista Kota Makassar Batch 24 sukses dilaksanakan oleh Verso Barista Academy (VBA), 24-27 Oktober 2024 di Four Point...