Logo Lintasterkini

Kesal Tidak Diberi Rokok, Preman Keroyok Mahasiswa Makassar di Depan Kos

Muh Syukri
Muh Syukri

Selasa, 19 Maret 2024 14:46

Korban Nur Alim dengn wajah yang memar akibat dikeroyok preman. (foto: lintasterkini)
Korban Nur Alim dengn wajah yang memar akibat dikeroyok preman. (foto: lintasterkini)

MAKASSAR– Kesal lantaran tidak diberi rokok, tiga preman mengeroyok seorang mahasiswa di Kota Makassar, Sulawesi Selatan, Minggu (17/3/2024) dini hari. Akibatnya  korban babak belur setelah dipukul menggunakan helm dan tangan kosong. Detik-detik pengeroyokan inipun sempat terekam vidio amatir warga.

Dalam video amatir berdurasi 48 detik itu,  merekam dektik detik seorang mahasiswa dikeroyok oleh sekelompok preman di salah satu rumah indekos, di Kecamatan Tamanrea Kota Makassar, Sulsel.

Dua orang preman dengan secara membabi buta memukul korban dengan tangan kosong dan helm ke kepala dan perut korban. Akibatnya korban babak belur dan mengalami sejumlah luka lebam hingga mata berdarah. Swmentara satu preman lainnya terlihat berjaga di sekitar kosan korban.

Menurut korban, Nur Alim, kejadian ini bermula saat dia pulang dari kampus, tiba-tiba didatangi oleh tiga orang preman untuk meminta roko. Namun korban yang tidak memilikinya menghiraukan mereka.

Saat korban hendak masuk ke kamarnya, para pelaku yang diduga tengah dalam keadaan mabuk itu kesal karena tidak beri rokok dan uang langsung mengeroyok korban secara brutal. Korbanpun teriak meminta pertolongan hingga preman tersebut kabur.

“Saya minta tolong  Karena mereke mengeroyok,” ujat Nur Alim.

Pasca kejadian tersebut, korban  selanjutnya melapor ke pihak kepolisian Sektor Tamalanrea berbekal hasil visum dan vidio amatir tersebut. Sementara itu kepolisian tengah mengejar pelaku premanisme ini. (*)

 

 

 Komentar

 Terbaru

News29 November 2024 23:10
Frederik Kalalembang Temui Kapolda Sulsel, Soroti PT Masmindo dan Apresiasi Keamanan Pilkada
MAKASSAR – Anggota DPR RI dari Fraksi Partai Demokrat, Irjen Pol (Purn) Frederik Kalalembang, mengadakan pertemuan dengan Kapolda Sulawesi Selatan, ...
News29 November 2024 20:45
Bumi Karsa Tuntaskan Penanaman 5.500 Pohon di Sulawesi, Jawa hingga Sumatera
MAKASSAR – Bumi Karsa kembali menunjukkan komitmennya terhadap keberlanjutan lingkungan. Penanaman 5.500 pohon telah dilakukan pada berbagai pro...
Ekonomi & Bisnis29 November 2024 20:39
Dorong Peningkatan Literasi dan Inklusi Keuangan, OJK Sulselbar-BPS Kembali Gelar SNLIK 2025
MAKASSAR – Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Sulsel Sulbar bekerja sama dengan Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Sulsel dan BPS Provinsi Sulbar ke...
News29 November 2024 14:04
PPDB Sekolah Islam Athirah Dibuka Mulai 1 Desember 2024
MAKASSAR – Sekolah Islam Athirah membuka Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun ajaran 2025/2026 mulai 1 Desember 2024. Total kuota yang dis...