Logo Lintasterkini

Komisioner KPU Makassar, Endang Sari Nyatakan Sembuh dari Covid-19

Muh Syukri
Muh Syukri

Senin, 19 Oktober 2020 18:18

Endang Sari, Komisioner KPU Makassar
Endang Sari, Komisioner KPU Makassar

MAKASSAR – Setelah sebelumnya dinyatakan positif tertular Covid-19, Komisioner Komisi Pemilihan Umum (KPU) Makassar, Endang Sari kini telah dinyatakan sembuh. Informasi itu diperoleh dari via WhatsApp Group Info KPU Makassar, Senin (19/10/2020).

Di dalam group tersebut, Endang mengaku telah dinyatakan sembuh. “Alhamdulillah teman-teman, hasil swab saya juga sudah keluar sejak hari Sabtu kemarin. Hasilnya Negatif,” kata Endang.

Dijelaskan lebih lanjut, Endang mulai masuk kantor kembali pada Senin ini. Ia pun menyampaikan terima kasih kepada semua pihak yang telah mendoakan kesembuhannya.

Masih di dalam group Whatsapp tersebut, Endang juga memperlihatkan hasil tes negatif dari Rumah Sakit Unhas. Surat itu ditandatangani dokter Arif Santoso.

Disebutkan bahwa setelah melakukan pemeriksaan virologi Sars-CoV-2 metode PCR, menunjukkan hasil tidak terdeteksi RNA Sars-CoV-2. Swab sendiri dilakukan pada tanggal 16 Oktober 2020 lalu. (*)

Penulis : Herwin Bahar

 Komentar

 Terbaru

Pendidikan19 April 2024 20:15
Program Beasiswa KALLA Dibuka Hingga 30 April 2024 untuk Mahasiswa Sulsel, Sulbar, Sulteng dan Sultra
MAKASSAR – Melihat presentasi putus kuliah di Indonesia Timur yang semakin tinggi, LAZ Hadji Kalla kembali menghadirkan program pemberian bantua...
News19 April 2024 18:10
Hati-hati! Akun Facebook Catut Nama Wali Kota Makassar Berkedok Donatur
MAKASSAR – Sebuah akun Facebook yang mencatut nama Wali Kota Makassar, Moh. Ramdhan “Danny” Pomanto, beredar di Facebook. Akun yang ...
News19 April 2024 17:33
Jumat Sehat, GMTD Gelar Senam Sehat Bersama di Green River View 
MAKASSAR – PT Gowa Makassar Tourism Development,Tbk (GMTD) mengajak warga bersama karyawan PT GMTD melakukan kegiatan senam bersama setelah lebi...
News19 April 2024 16:05
Pj Gubernur Bahtiar Dianugerahi Gelar Adat Daeng Mappuji dari Dewan Adat Saoraja Bone
BONE – Dewan Adat Saoraja Bone menganugerahkan gelar adat kepada Pj Gubernur Sulsel, Bahtiar Baharuddin. Dengan nama Daeng Mappuji, gelar ini me...