Logo Lintasterkini

Perempuan Berbagai Kalangan Ikuti Demo Make up

Abdul Gaffar Mattola
Abdul Gaffar Mattola

Senin, 19 Desember 2016 00:08

Demo make up yang diselenggarakan Najdah dan Mua Bulukumba.
Demo make up yang diselenggarakan Najdah dan Mua Bulukumba.

MAKASSAR – Guna meningkatkan pengetahuan wanita terhadap make up, Najdah dan MUA (Make Up Artis) Bulukumba, Kiki Amalia Kasih mengadakan demonstrasi make up yang bertempat di Yes Cafe, Kompleks Citra Land, Minggu, (18/12/2016).

Kegiatan yang membahas seputar make up mata dan alis ini disambut antusias dari peserta. Mereka yang menjadi peserta dari berbagai kalangan, baik pelajar SMA, mahasiswa maupun ibu rumah tangga.

Menurut Andi Sefitri, salah satu peserta demo make up, kegiatan ini adalah yang pertama kali ia ikuti. Menurutnya, kegiatan demo make up seperti ini sangat menyenangkan.

“Kegiatan ini menyenangkan sekali apalagi ini berkaitan dengan perempuan dan  perempuan tidak terlepas dari make up. Pengetahuan seperti ini sangat bermanfaat dan ini kali pertama saya ikut demo make up,” tuturnya.

Dalam kegiatan ini, seluruh peserta diajarkan tentang cara menggunakan make up dan membentuk alis yang sesuai dengan bentuk wajah masing-masing. Menurut salah satu pemateri, Kiki Amelia Kasih, untuk meningkatkan kemampuan make up yang sesuai dengan trend dan bentuk wajah, maka harus rutin mempraktekannya.

“Awalnya saya juga tidak tahu make up, tetapi dengan banyak berlatih, ikut seminar dan nonton tutorial make up di youtube, saya akhirnya bisa juga,”  beber Kiki Amelia. (*)

 Komentar

 Terbaru

News09 Juli 2025 15:13
Longsor Putus Jalan Poros Enrekang-Toraja, Truk Terperosok dan Lalu Lintas Macet Tiga Kilometer
ENREKANG — Akses jalan poros Enrekang–Toraja (Trans Sulawesi) nyaris putus akibat longsor yang terjadi pada Rabu dini hari, 9 Juli 2025, sekitar p...
Pemerintahan09 Juli 2025 15:00
Resmikan Gerbang Koramil Tinggimoncong, Bupati Gowa: TNI Makin Dekat dengan Masyarakat
GOWA – Sinergitas antara Pemerintah Kabupaten Gowa dan Tentara Nasional Indonesia (TNI) adalah titik kunci dalam memperkuat pelayanan kepada mas...
News09 Juli 2025 13:49
Ketua Komisi D DPRD Makassar Tegaskan Pengawasan Ketat SPMB 2025 Demi Transparansi dan Keadilan
MAKASSAR — Ketua Komisi D DPRD Makassar, Ari Ashari Ilham, menegaskan komitmennya dalam mengawal pelaksanaan Seleksi Penerimaan Murid Baru (SPMB) ta...
News09 Juli 2025 12:51
Polda Sulsel Gelar Operasi Patuh 2025, Fokus Edukasi dan Tindak Pelanggaran Lalu Lintas Serius
MAKASSAR – Kepolisian Daerah (Polda) Sulawesi Selatan menyatakan kesiapan penuh dalam melaksanakan Operasi Mandiri Kewilayahan Patuh 2025 yang akan ...