Logo Lintasterkini

Tahun ini, Ratusan Hunian Baru Dibangun untuk Korban Banjir Luwu Utara

Budi S
Budi S

Rabu, 20 Januari 2021 02:46

Istimewa
Istimewa

MAKASSAR – Di 2020 lalu, Kabupaten Luwu Utara (Lutra) dilanda bencana alam. Tanah longsor disertai banjir meluluhlantakkan sebagian besar bangunan di sana. Termasuk rumah warga.

Pemkab Lutra pun terus berupaya membantu warga yang kehilangan tempat tinggal pascabencana. Dengan memberi dana tunggu hunian.

Seperti yang dikatakan Bupati Lutra, Indah Putri Indriani (IDP) saat menemui Gubernur Sulsel, Nurdin Abdullah di Makassar, Senin (18/01/2021).

Yang sejauh ini kata IDP, Pemkab Lutra telah memberikan bantuan itu sebanyak tujuh kali. Ditransfer langsung ke rekening warga.

“Dana ini dimaksudkan supaya yang tidak lagi menghuni tempatnya, apakah karena hanyut atau rusak berat, tetap mendapatkan tempat yang nyaman dengan cara kontrak,” katanya dalam keterangan resminya, Selasa (19/01/2021).

Selain itu, juga telah dibangun 50 unit hunian. Yang saat ini akan dibagikan ke warga yang kehilangan tempat tinggal. Pembangunan tahap awal itu, merupakan bantuan dari Pemprov Sulsel.

“Pemprov juga memberikan tambahan kurang lebih 200 unit dan ini juga dalam penyiapan pembangunan tahap kedua, di samping dari BNPB dan Kementerian PUPR. Dari Kementerian PUPR itu 176 unit untuk tahun ini dan sekali lagi kami berterima kasih,” tutur IDP. (*)

 Komentar

 Terbaru

News29 November 2024 23:10
Frederik Kalalembang Temui Kapolda Sulsel, Soroti PT Masmindo dan Apresiasi Keamanan Pilkada
MAKASSAR – Anggota DPR RI dari Fraksi Partai Demokrat, Irjen Pol (Purn) Frederik Kalalembang, mengadakan pertemuan dengan Kapolda Sulawesi Selatan, ...
News29 November 2024 20:45
Bumi Karsa Tuntaskan Penanaman 5.500 Pohon di Sulawesi, Jawa hingga Sumatera
MAKASSAR – Bumi Karsa kembali menunjukkan komitmennya terhadap keberlanjutan lingkungan. Penanaman 5.500 pohon telah dilakukan pada berbagai pro...
Ekonomi & Bisnis29 November 2024 20:39
Dorong Peningkatan Literasi dan Inklusi Keuangan, OJK Sulselbar-BPS Kembali Gelar SNLIK 2025
MAKASSAR – Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Sulsel Sulbar bekerja sama dengan Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Sulsel dan BPS Provinsi Sulbar ke...
News29 November 2024 14:04
PPDB Sekolah Islam Athirah Dibuka Mulai 1 Desember 2024
MAKASSAR – Sekolah Islam Athirah membuka Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun ajaran 2025/2026 mulai 1 Desember 2024. Total kuota yang dis...