Logo Lintasterkini

Samsat Gowa Bakal Didemo, Aktivis Gertak Malah Diintimidasi

Muh Syukri
Muh Syukri

Sabtu, 20 Februari 2016 15:31

Ilustrasi
Ilustrasi

MAKASSAR – Gerakan Anti Korupsi (Gertak) kembali menyoroti sejumlah kinerja Samsat Gowa yang diduga masih syarat akan pungutan liar (pungli). Sorotan itu pun bakal dilakukan dengan menggelar aksi unjukrasa dalam waktu dekat.

Ketua Umum Gertak, Muh Furqan dalam rilisnya, Sabtu (20/2/2016) mengatakan, pihaknya menduga masih maraknya praktik pungli yang terjadi di kantor Samsat Gowa.
Sayangnya, kata dia, rencana aksi itu mendapat intimidasi dari orang yang diduga dekat dengan pejabat Samsat.

“Orang ini melakukan intimidasi terhadap anggota aktivis Gertak yang hendak melakukan koordinasi dengan Pamin Samsat Gowa Iptu Arianto. Kamipun menduga orang ini suruhan pihak Samsat Gowa,” ucap Furqan.

Disebutkan, Sekretaris Umum Gerakan Anti Korupsi Sappe To Barani sempat menerima telpon dari seseorang yang tiba-tiba mengeluarkan kalimat ancaman dan terkesan intimidasi.

“Orang ini menelpon dan menantang aktivis untuk melakukan aksi unjuk rasa dengan kalimat, demomako telaso saya tungguko. Kalimat inilah yang kami tak terimah,” tegas Furqan.

Ketua Umum Gertak menambahkan, seharusnya pihak Samsat Gowa tidak perlu menggunakan pihak lain untuk menghentikan gerakan aktivis ini.

“Selain kami akan menggelar unjukrasa, kamipun akan melaporakan peristiwa ini ke Propam Polda Sulselbar,” pungkas Furqan. (*)

 Komentar

 Terbaru

News29 November 2024 23:10
Frederik Kalalembang Temui Kapolda Sulsel, Soroti PT Masmindo dan Apresiasi Keamanan Pilkada
MAKASSAR – Anggota DPR RI dari Fraksi Partai Demokrat, Irjen Pol (Purn) Frederik Kalalembang, mengadakan pertemuan dengan Kapolda Sulawesi Selatan, ...
News29 November 2024 20:45
Bumi Karsa Tuntaskan Penanaman 5.500 Pohon di Sulawesi, Jawa hingga Sumatera
MAKASSAR – Bumi Karsa kembali menunjukkan komitmennya terhadap keberlanjutan lingkungan. Penanaman 5.500 pohon telah dilakukan pada berbagai pro...
Ekonomi & Bisnis29 November 2024 20:39
Dorong Peningkatan Literasi dan Inklusi Keuangan, OJK Sulselbar-BPS Kembali Gelar SNLIK 2025
MAKASSAR – Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Sulsel Sulbar bekerja sama dengan Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Sulsel dan BPS Provinsi Sulbar ke...
News29 November 2024 14:04
PPDB Sekolah Islam Athirah Dibuka Mulai 1 Desember 2024
MAKASSAR – Sekolah Islam Athirah membuka Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun ajaran 2025/2026 mulai 1 Desember 2024. Total kuota yang dis...