MAKASSAR – Ratusan anak memadati Phinisi Point Mall saat menghadiri Kampanye Anak Sehat 2017 yang digelar oleh Tim Penggerak PKK Kota Makassar, yang dipimpin oleh Indira Yusuf Ismail. Sabtu (19/8/2017) kemarin.
Kota Makassar yang memperoleh predikat Kota Layak Anak ditambah gelar Sekolah Adiwiyata harus semakin getol mengkampanyekan pola hidup sehat kepada anak-anak, mulai dari asupan makanan hingga pola hidup.
“Kami ingin berbagi kepada anak-anak mengenai makanan yang sehat, pola hidup bersih dan olahraga. Selain anak-anak, sasaran lainnya adalah orang tua dan guru,” kata Indira.
Baca Juga :
Menurut Indira Yusuf Ismail, lingkungan yang bersih dan sehat, ditambah pengawasan orang tua dan lingkungan terhadap asupan nutrisi anak, mampu menumbuh kembangkan kecerdasan anak.
“Bisa kita lihat tadi, cerianya anak-anak kita ketika bersenam zumba. Anak-anak yang sehat itu aktif dan ceria. Kondisi sehat baik untuk belajar,” lanjut istri Walikota Makassar tersebut.
Hadir pula anak-anak berprestasi lainnya di berbagai bidang, seperti story telling, taekwondo, musik, dan tari. Acara yang dikhususkan bagi anak-anak ini dimeriahkan aneka games. (*)
Komentar