Logo Lintasterkini

Tawuran “Barukang-Cambayya” Kembali Pecah, 9 Pemuda Diamankan

Budi S
Budi S

Minggu, 21 Februari 2021 17:20

tawuran pemuda di Kecamatan Ujung Tanah Makassar
tawuran pemuda di Kecamatan Ujung Tanah Makassar

MAKASSAR – Perselisihan warga di wilayah hukum Polresta Pelabuhan Makassar sepertinya sudah menjadi tradisi. Kerap saling serang dengan menggunakan batu dan senjata tajam (sajam).

Tawuran yang melibatkan pemuda dari Barukang dan Cambayya itu, kembali pecah pada Minggu dini hari tadi (21/02/2021).

Polisi yang berada di lokasi berhasil mengamankan sejumlah pemuda dari kedua belah pihak. Beserta barang buktinya, berupa sajam.

“Sementara baru 9 diamankan dari kedua kubu,” kata Kapolres Pelabuhan Makassar, AKBP Muhammad Kadarislam Kasim kepada LINTASTERKINI via pesan singkat WhatsApp.

Di antara mereka, lanjutnya, ada yang masih di bawah umur. Selebihnya orang dewasa.

Kendati begitu, proses hukum tetap berjalan. Sembilan pemuda itu kini telah ditahan di Mapolres Pelabuhan Makassar.

“Akan diproses sampai ke pengadilan. Tapi sebelumnya dirapid test dulu. Yang positif covid-19 jalani isolasi dulu di Rumah Sakit Dadi. Setelah negatif, dilanjutkan proses hukumnya,” tegas perwira polisi berpangkat dua bunga melati itu.

Diberitakan sebelumnya, pada Sabtu dini hari pekan lalu (13/02/2021), tawuran kedua belah pihak tersebut menyebabkan satu kios warga terbakar di Jalan Barukang Utara. Juga ada satu anggota Polda Sulsel terkena busur.

 Komentar

 Terbaru

News29 November 2024 23:10
Frederik Kalalembang Temui Kapolda Sulsel, Soroti PT Masmindo dan Apresiasi Keamanan Pilkada
MAKASSAR – Anggota DPR RI dari Fraksi Partai Demokrat, Irjen Pol (Purn) Frederik Kalalembang, mengadakan pertemuan dengan Kapolda Sulawesi Selatan, ...
News29 November 2024 20:45
Bumi Karsa Tuntaskan Penanaman 5.500 Pohon di Sulawesi, Jawa hingga Sumatera
MAKASSAR – Bumi Karsa kembali menunjukkan komitmennya terhadap keberlanjutan lingkungan. Penanaman 5.500 pohon telah dilakukan pada berbagai pro...
Ekonomi & Bisnis29 November 2024 20:39
Dorong Peningkatan Literasi dan Inklusi Keuangan, OJK Sulselbar-BPS Kembali Gelar SNLIK 2025
MAKASSAR – Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Sulsel Sulbar bekerja sama dengan Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Sulsel dan BPS Provinsi Sulbar ke...
News29 November 2024 14:04
PPDB Sekolah Islam Athirah Dibuka Mulai 1 Desember 2024
MAKASSAR – Sekolah Islam Athirah membuka Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun ajaran 2025/2026 mulai 1 Desember 2024. Total kuota yang dis...