Logo Lintasterkini

PIA AG Lanud Leo Wattimena Gelar Aneka Perlombaan

Muh Syukri
Muh Syukri

Selasa, 21 November 2017 19:40

PIA AG Lanud Leo Wattimena Gelar Aneka Perlombaan

MOROTAI – Dalam rangka Semarak Indonesia Jaya TNI AU 2017 dan Hari Ulang Tahun ke-61 PIA Adhya Garini, Persatuan Istri Angkatan Udara (PIA) Ardhya Garini cabang 18/Daerah II Lanud Leo Wattimena (Lwm) beserta seluruh personel Lanud Leo Wattimena, Selasa (21/11/2017), menggelar aneka perlombaan  di Halaman Mako Lanud Leo Wattimena.

Kegiatan tersebut diawali dengan senam Aerobic bersama dan dilanjutkan perlombaan diantaranya lomba menari balon berpasangan, lomba merias wajah ibu-ibu PIA AG Lanud Leo Wattimena dengan menutup mata serta lomba karaoke.

Kegiatan diikuti oleh Komandan Lanud Leo Wattimena Kolonel Pnb Rachmad Syah Lubis, S.T.,M.Sc., ketua PIA Ardhya Garini Cabang 18/Daerah II Lanud Leo Wattimena Ny. Waty R Lubis, seluruh personel lanud Lwm, pengurus serta anggota PIA Ardhya Garini Lanud Leo Wattimena.

Ketua PIA Ardhya Garini Cabang 18/Daerah II Lanud Leo Wattimena Ny. Waty R Lubis menjelaskan kegiatan ini adalah dalam rangka Semarak Indonesia Jaya TNI AU 2017 dan HUT ke-61 PIA Ardhya Garini yang bertujuan selain untuk menjaga kesehata melalui olah raga, mengembangkan bakat kreatifitas, diharapkan juga dapat menjalin silaturahmi dan kekompakan antar personel Lanud Leo Wattimena dan ibu-ibu anggota PIA Ardhya Garini Lanud Leo Wattimena.

“Puncak peringatan HUT ke-61 PIA Ardhya Garini akan dilaksanakan di Jakarta pada tanggal 25 November 2017.  Sebelum kegiatan pada hari ini telah di laksanakan Ziarah dan tabur bunga di taman makam pahlawan Wawama pulau Morotai, anjang sana ke purnawirawan dan warakawuri Lanud Leo Wattimena, pertandingan bola voli antar komplek ibu-ibu PIA AG Lanud Leo Wattimena, deteksi kanker serviks dengan metode IVA serta ceramah Narkoba dan penyakit kaki gajah” pungkas Ny Waty R Lubis. (*)

 Komentar

 Terbaru

News29 November 2024 23:10
Frederik Kalalembang Temui Kapolda Sulsel, Soroti PT Masmindo dan Apresiasi Keamanan Pilkada
MAKASSAR – Anggota DPR RI dari Fraksi Partai Demokrat, Irjen Pol (Purn) Frederik Kalalembang, mengadakan pertemuan dengan Kapolda Sulawesi Selatan, ...
News29 November 2024 20:45
Bumi Karsa Tuntaskan Penanaman 5.500 Pohon di Sulawesi, Jawa hingga Sumatera
MAKASSAR – Bumi Karsa kembali menunjukkan komitmennya terhadap keberlanjutan lingkungan. Penanaman 5.500 pohon telah dilakukan pada berbagai pro...
Ekonomi & Bisnis29 November 2024 20:39
Dorong Peningkatan Literasi dan Inklusi Keuangan, OJK Sulselbar-BPS Kembali Gelar SNLIK 2025
MAKASSAR – Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Sulsel Sulbar bekerja sama dengan Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Sulsel dan BPS Provinsi Sulbar ke...
News29 November 2024 14:04
PPDB Sekolah Islam Athirah Dibuka Mulai 1 Desember 2024
MAKASSAR – Sekolah Islam Athirah membuka Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun ajaran 2025/2026 mulai 1 Desember 2024. Total kuota yang dis...