Logo Lintasterkini

Dirut PD Parkir Makassar Raya : Usahakan Minta Karcis

Muh Syukri
Muh Syukri

Sabtu, 22 Februari 2020 22:43

Irhamsyah Gaffar
Irhamsyah Gaffar

MAKASSAR – Direktur Utama H. Irham Syah Gaffar SE meminta setiap pengendara yang menggunakan jasa parkir untuk meminta karcis kepada pihak juru parkir (jukir). Ini dilakukan untuk memberikan pemahaman dan pembelajaran kepada jukir untuk jujur dan tertib.

“Kami sudah menyampaikan kepada para jukir agar memberikan karcis kepada pengendara yang telah melakukan parkir. Ini tentunya sebagai bentuk pembelajaran agar para jukir bisa jujur dalam melaksanakan tugasnya,” ungkap H Irham Syah, belum lama ini.

Dijelaskan, upaya edukasi kepada jukir terus dilakukan pihaknya. Termasuk menegaskan untuk selalu berlaku sopan kepada para pengendara. “Kita ingin agar jukir bisa sopan dan bekerja dengan semakin baik,” tambahnya.

Ia juga mengharapkan kepada pengendara untuk selalu meminta karcis kepada jukir. Ini dilakukan untuk mengetahui apakah jukir itu resmi atau tidak.

“Jukir yang resmi dilengkapi dengan tanda pengenal, karcis dan rompi resmi. Ini kami lakukan agar semua jukir bisa tertib,” terangnya. (*)

Penulis : Supri

 Komentar

 Terbaru

News29 November 2024 23:10
Frederik Kalalembang Temui Kapolda Sulsel, Soroti PT Masmindo dan Apresiasi Keamanan Pilkada
MAKASSAR – Anggota DPR RI dari Fraksi Partai Demokrat, Irjen Pol (Purn) Frederik Kalalembang, mengadakan pertemuan dengan Kapolda Sulawesi Selatan, ...
News29 November 2024 20:45
Bumi Karsa Tuntaskan Penanaman 5.500 Pohon di Sulawesi, Jawa hingga Sumatera
MAKASSAR – Bumi Karsa kembali menunjukkan komitmennya terhadap keberlanjutan lingkungan. Penanaman 5.500 pohon telah dilakukan pada berbagai pro...
Ekonomi & Bisnis29 November 2024 20:39
Dorong Peningkatan Literasi dan Inklusi Keuangan, OJK Sulselbar-BPS Kembali Gelar SNLIK 2025
MAKASSAR – Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Sulsel Sulbar bekerja sama dengan Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Sulsel dan BPS Provinsi Sulbar ke...
News29 November 2024 14:04
PPDB Sekolah Islam Athirah Dibuka Mulai 1 Desember 2024
MAKASSAR – Sekolah Islam Athirah membuka Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun ajaran 2025/2026 mulai 1 Desember 2024. Total kuota yang dis...