Logo Lintasterkini

BPKPD Pinrang Bentuk Tim Penelusuran NOP

Aroelk Lintas Terkini
Aroelk Lintas Terkini

Senin, 22 Juli 2024 14:59

Tim Penelusuran NOP PBB-P2 BPKPD Kabupaten Pinrang
Tim Penelusuran NOP PBB-P2 BPKPD Kabupaten Pinrang

BPKPD Pinrang,Tim Penelusuran NOP,Tunggakan PBB P-2,Rekomendasi BPK

PINRANG — Badan Pengelolaan Keuangan dan Pendapatan Daerah (BPKPD) Kabupaten Pinrang melakukan penelusuran piutang Pajak Bumi dan Bangunan Pedesaan dan Perkotaan (PBB P2) se-Kabupaten Pinrang.

Hal itu dilakukan sebagai tindaklanjut rekomendasi dari tim audit BPK RI terkait piutang PBB P2.

Kepala BPKPD Kabupaten Pinrang Agurhan Madjid yang dikonfirmasi mengatakan, BPKPD telah membentuk dua tim yang terdiri dari unsur Inspokotrat, BPKPD dan kordinator kolektor pajak disetiap desa/keluarahan. Tim ini akan turun langsung ke lokasi objek pajak yang potensi tidak terbayarkan lagi.

“Tujuan rekomendasi BPK dimaksudkan agar data piutang PBB-P2 pada Pemkab Pinrang benar-benar valid, baik dari besaran jumlahnya maupun rincian nama dan objek pajaknya,” kata Agurhan, Jum’at (19/07/2024)

Berdasarkan catatan BPKPD Kabupaten Pinrang, saat ini ada sekitar 1.111 Nomor Objek Pajak (NOP) yang potensi tidak terbayarkan. Data itu tersebar di 11 kecamatan di Kabupaten Pinrang.

Potensi NOP yang tidak terbayarakan itu, beberapa yang beralih fungsi menjadi fasiltas umum, terdampak abrasi, ganda serta tidak ditemukan objek lokasinya. (*)

 Komentar

 Terbaru

News19 Februari 2025 22:38
Mentan Amran Sulaiman Ajak Pimpinan Daerah Sulsel Bersatu Bangun Daerah, Anggota DPR RI Frederik Kalalembang Ikut Hadir
JAKARTA – Menteri Pertanian (Mentan) Amran Sulaiman mengajak para pimpinan daerah di Sulawesi Selatan yang akan segera dilantik untuk bersatu da...
Ekonomi & Bisnis19 Februari 2025 19:19
Layanan Digital Hub dari Indosat Ooredoo Hutchison Siap Penuhi Kebutuhan Digital Masa Kini
JAKARTA – Indosat Ooredoo Hutchison (Indosat atau IOH) menghadirkan Digital Hub, fitur terbaru yang kini tersedia di aplikasi myIM3 dan bima+ untuk ...
News19 Februari 2025 17:28
Perumda Parkir Makassar Apresiasi Dedikasi dan Prestasi Danny Pomanto
MAKASSAR – Perumda Parkir Makassar menyampaikan rasa terima kasih dan penghargaan kepada Wali Kota Makassar, Moh. Ramdhan “Danny” Pomant...
News19 Februari 2025 15:35
Jalani Tes Kesehatan di Kemendagri, Wawali Aliyah : Mohon Doanya, Semoga Kami Diberi Kesehatan Lahir dan Bathin Hingga Pembekalan di Magelang
JAKARTA – Wali Kota Makassar dan Wakil Wali Kota Makassar terpilih, Munafri Arifuddin dan Aliyah Mustika Ilham baru saja menjalani pemeriksaan k...