MAKASSAR – Diduga akibat hubungan arus pendek listrik, sebuah kantin sekolah di SMA Negeri 22 kota Makassar Sulsel, ludes dilalap api, Minggu (22/5/2022) malam.
Dalam rekaman video amatir milik warga, terlihat korban api terus membesar dan membakar seluruh bangunan kantin di SMA Negeri 22 Makassar.
Banyaknya bahan yang mudah terbakar belum lagi bangunan kantin yang terbuat dari kayu, membuat api cepat menyebar. Sehinga membuat warga yang bahu-membhu kesulitan saat berupaya memadamkan api dengan menggunakan alat seadanya.
Baca Juga :
Api pun baru bisa dijinakan setlah petugas pemadam kebakaran Kota Makassar menerjunkan tiga unit mobil Damkar ke lokasi.
Saat proses pendingin terlihat, hampir seluruhnya barang-barang yang berada di dalam kantin nyaris ludes terbakar dilalap api.
Beruntung tak ada korban jiwa dalm peristiwa kebakaran ini. Kuat digaan penyebab terjadinya kebakaran akibat arus pendek listrik.
Petugas Damkar Makassar, Sahabuddin mengatakan, di dalam lokasi banyak barang yang mudah terbakar, sehingga api mudah menyebar. “Untuk penyebabnya nanti polisi yang melakukan penyelidikan,” ujarnya. (*)
Komentar