Logo Lintasterkini

Panglima TNI Tinjau Posko Pengungsi Korban Bencana Banjir di Sentani

Muh Syukri
Muh Syukri

Minggu, 24 Maret 2019 08:58

Panglima TNI Tinjau Posko Pengungsi Korban Bencana Banjir di Sentani

SENTANI – Panglima TNI, Marsekal TNI Hadi Tjahjanto, S.I.P. bersama Kapolri Jenderal Pol. Prof. H.M. Tito Karnavian, Ph.D. dan Gubernur Papua Lukas Enembe, meninjau Posko Induk Penanganan Bencana Alam Banjir Bandang di Kantor Bupati Sentani, Jl. Doyo Sentani, Hinekombe, Jayapura, Provinsi Papua, Sabtu (23/3/2019).

Ikut serta dalam peninjauan tersebut, diantaranya Asops Panglima TNI Mayjen TNI Ganip Warsito, S.E., M.M., Aslog Panglima TNI Marsda TNI Kukuh Sudibyanto, Kapuskes TNI Mayjen TNI dr. Ben Yura Rimba, MARS, Pangdam XVII/Cenderawasih Mayjen TNI Yoshua Pandit Sembiring, Kapolda Papua Irjen Pol Martuani Sormin Siregar, Pangkoarmada III Laksda TNI I Nyoman Gede Ariawan dan Pangkoopsau III Marsda TNI Tamsil Malik.

Dalam kesempatan tersebut, Panglima TNI Marsekal TNI Hadi Tjahjanto memberikan bantuan kemanusiaan untuk korban bencana banjir bandang di Sentani, Jayapura yang diterima secara langsung oleh Bupati Kab. Jayapura, Matius Awoitauw, S.E., M.Si.

Selanjutnya, Panglima TNI beserta rombongan meninjau tempat-tempat pemukiman sementara para pengungsian dan melakukan dialog secara langsung, baik dengan anak-anak maupun warga yang menjadi korban bencana banjir bandang yang terjadi beberapa waktu lalu di Kabupaten Jayapura.

Di hadapan awak media, Panglima TNI mengatakan bahwa peninjauan ini untuk melihat langsung tempat penampungan para pengungsi, kesediaan air bersih, MCK dan dapur umum, termasuk juga kebutuhan untuk anak-anak. “Setelah saya lihat di beberapa tempat khususnya di wilayah Sentani, semuanya berjalan dengan baik termasuk untuk pengungsi yang menggunakan kantor Bupati, dan saya lihat cukup layak untuk dihuni oleh para pengungsi tersebut”, tuturnya.

“Saya sampaikan kepada sebagian pengungsi bahwa agar mereka juga tabah menghadapi cobaan ini. Saya yakin Pemerintah Daerah sudah berupaya untuk memberikan yang terbaik, termasuk Pemerintah Pusat juga memberikan dukungan bagi para pengungsi dan rencana pembangunan rumah-rumah penduduk yang terkena bencana”, kata Panglima TNI. (*)

 

 Komentar

 Terbaru

News29 November 2024 23:10
Frederik Kalalembang Temui Kapolda Sulsel, Soroti PT Masmindo dan Apresiasi Keamanan Pilkada
MAKASSAR – Anggota DPR RI dari Fraksi Partai Demokrat, Irjen Pol (Purn) Frederik Kalalembang, mengadakan pertemuan dengan Kapolda Sulawesi Selatan, ...
News29 November 2024 20:45
Bumi Karsa Tuntaskan Penanaman 5.500 Pohon di Sulawesi, Jawa hingga Sumatera
MAKASSAR – Bumi Karsa kembali menunjukkan komitmennya terhadap keberlanjutan lingkungan. Penanaman 5.500 pohon telah dilakukan pada berbagai pro...
Ekonomi & Bisnis29 November 2024 20:39
Dorong Peningkatan Literasi dan Inklusi Keuangan, OJK Sulselbar-BPS Kembali Gelar SNLIK 2025
MAKASSAR – Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Sulsel Sulbar bekerja sama dengan Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Sulsel dan BPS Provinsi Sulbar ke...
News29 November 2024 14:04
PPDB Sekolah Islam Athirah Dibuka Mulai 1 Desember 2024
MAKASSAR – Sekolah Islam Athirah membuka Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun ajaran 2025/2026 mulai 1 Desember 2024. Total kuota yang dis...