Logo Lintasterkini

Tanggul di Pinrang Jebol Akibatkan Sawah Terendam Banjir dan Lumpur

Muh Syukri
Muh Syukri

Jumat, 24 Juni 2016 03:31

Sawah terendam banjir di Pinrang beberapa waktu lalu
Sawah terendam banjir di Pinrang beberapa waktu lalu

PINRANG – Selain intensitas hujan yang memang cukup tinggi belakangan terakhir, penyebab terjadinya banjir yang merendam ratusan hektar areal persawahan di kampung To’e dan Boki Kecamatan Tiroang juga diakibatkan jebolnya tanggul sungai Batangnge yang terletak di kampung To’e.

Akibat jebolnya tanggul sepanjang 70 meter tersebut, banjir telah merendam areal persawahan selama kurang lebih tujuh hari.

Alimuddin, Kepala lingkungan To’e mengatakan, jebolnya tanggul yang mengakibatkan banjir merendam sawah warga membuat petani harus membajak ulang sawahnya.

“Sudah tiga kali jebol tanggulnya, warga hanya memperbaikinya dengan karung berisi tanah yang sifatnya hanya sementara,” terang Alimuddin, Kamis (23/6/2016) kepada awak media.

Selain itu Lanjut Alimuddin, yang membuat sungai Batangnge meluap dan akhirnya menghantam tanggul hingga jebol juga dipicu pendangkalan sekitar satu Kilometer dan itu harus dilakukan pengerukan secepatnya.

“Petani sangat memerlukan bantuan dari Pemerintah Daerah maupun Pusat dalam perbaikan tanggul yang jebol serta pengerukan sungai yang dangkal,” harapnya.

Sementara Muhtar, seorang warga lainnya berharap, jalan tani ke lokasi tanggul yang jebol bisa segera diperbaiki, sebab jika musim panen bertepatan dengan musim hujan, hasil panen tidak bisa di angkut lewat jalur darat.

“Kalau musim hujan seperti ini, kendaraan tidak bisa sampai di lokasi tanggul jebol. Petani tidak bisa mengakut hasil penennya jika bertepatan dengan mus hujan,” jelas Muhtar. (*)

 Komentar

 Terbaru

News29 November 2024 23:10
Frederik Kalalembang Temui Kapolda Sulsel, Soroti PT Masmindo dan Apresiasi Keamanan Pilkada
MAKASSAR – Anggota DPR RI dari Fraksi Partai Demokrat, Irjen Pol (Purn) Frederik Kalalembang, mengadakan pertemuan dengan Kapolda Sulawesi Selatan, ...
News29 November 2024 20:45
Bumi Karsa Tuntaskan Penanaman 5.500 Pohon di Sulawesi, Jawa hingga Sumatera
MAKASSAR – Bumi Karsa kembali menunjukkan komitmennya terhadap keberlanjutan lingkungan. Penanaman 5.500 pohon telah dilakukan pada berbagai pro...
Ekonomi & Bisnis29 November 2024 20:39
Dorong Peningkatan Literasi dan Inklusi Keuangan, OJK Sulselbar-BPS Kembali Gelar SNLIK 2025
MAKASSAR – Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Sulsel Sulbar bekerja sama dengan Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Sulsel dan BPS Provinsi Sulbar ke...
News29 November 2024 14:04
PPDB Sekolah Islam Athirah Dibuka Mulai 1 Desember 2024
MAKASSAR – Sekolah Islam Athirah membuka Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun ajaran 2025/2026 mulai 1 Desember 2024. Total kuota yang dis...