Logo Lintasterkini

Si Jago Merah Hanguskan Tempat Laundry di Makassar, 11 Damkar Diterjunkan

Maulana Karim
Maulana Karim

Minggu, 25 Juli 2021 13:04

Si Jago Merah Hanguskan Tempat Laundry di Makassar, 11 Damkar Diterjunkan

MAKASSAR– Si jago merah kembali mengamuk dan menghanguskan sebuah rumah warga di Kota Makassar, Sulawesi Selatan, Ahad (25/7/2021) sekitar pukul 09.20 WITA.

Sebelas unit mobil pemadam kebakaran Kota Makassar diterjunkan untuk memadamkan kobaran api yang membakar rumah yang berada di Jalan Sipil, Kelurahan Biring Romang Kecamatan Mangggala.

Plt Kadis Damkar Makassar, Hasanuddin mengatakan, sebanyak 26 personil pemadam kebakaran terjun langsung dan dibantu dengan warga sekitar, untuk berjibaku melawan sijago merah.

“Objek yang terbakar Laundry Keiza, satu atap rumah terbakar. Kobaran api baru bisa dipadamkan sekitar pukul 09:45 wita beruntung tidak ada korban jiwa dalam kebakaran ini,” kata Hasanuddin

Ia menduga kebakaran tersebut disebabkan karena adanya korsleting listrik.

“Saat ini lokasi sudah dipasang garis polisi, sementara belum dapat ditaksir berapa jumlah kerugian yang menimpa korban,” terangnya. (*)

Penulis : Mul

 Komentar

 Terbaru

News29 November 2024 23:10
Frederik Kalalembang Temui Kapolda Sulsel, Soroti PT Masmindo dan Apresiasi Keamanan Pilkada
MAKASSAR – Anggota DPR RI dari Fraksi Partai Demokrat, Irjen Pol (Purn) Frederik Kalalembang, mengadakan pertemuan dengan Kapolda Sulawesi Selatan, ...
News29 November 2024 20:45
Bumi Karsa Tuntaskan Penanaman 5.500 Pohon di Sulawesi, Jawa hingga Sumatera
MAKASSAR – Bumi Karsa kembali menunjukkan komitmennya terhadap keberlanjutan lingkungan. Penanaman 5.500 pohon telah dilakukan pada berbagai pro...
Ekonomi & Bisnis29 November 2024 20:39
Dorong Peningkatan Literasi dan Inklusi Keuangan, OJK Sulselbar-BPS Kembali Gelar SNLIK 2025
MAKASSAR – Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Sulsel Sulbar bekerja sama dengan Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Sulsel dan BPS Provinsi Sulbar ke...
News29 November 2024 14:04
PPDB Sekolah Islam Athirah Dibuka Mulai 1 Desember 2024
MAKASSAR – Sekolah Islam Athirah membuka Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun ajaran 2025/2026 mulai 1 Desember 2024. Total kuota yang dis...