Logo Lintasterkini

Kalapas Parepare Selidiki Kaburnya Napi Narkoba

Abdul Gaffar Mattola
Abdul Gaffar Mattola

Senin, 25 September 2017 20:56

Kepala Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas II B Kota Parepare , Didik Heru Sukoco.
Kepala Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas II B Kota Parepare , Didik Heru Sukoco.

PAREPARE – Kepala Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas II B Kota Parepare , Didik Heru Sukoco melakukan penyelidikan langsung terhadap kinerja pegawainya. Hal itu dilakukan sebagai tindak lanjut penanganan kasus kaburnya tahanan warga binaan yang merupakan napi kasus narkoba, Minggu (23/9/2017), sekira pukul 18.45 Wita.

“Nanti kita akan periksa sampai dimana tingkat kesalahannya dan selanjutnya hasil pemeriksaanya akan kami kirim ke Kantor Wilayah Kemenkuham Sulsel,” papar Didik kepada Lintasterkini.com, Senin (25/9/2017).

Sebelumnya, diketahui jika warga binaan yang bernama Fendi alias Fen (40), yang berprofesi sebagai nelayan, warga Jalan Bhayangkara, Desa Sei Nyamuk, Kecamatan Sebatik, Provinsi Kaltim berhasil kabur dari Lapas. Napi tersebut berhasil kabur dengan menggunakan besi bekas tiang bendera sepanjang 5 meter.

Tiang besi itu disandarkan pada tembok Lapas, yang diduga kuat digunakan untuk melarikan diri. Narapidana narkoba ini juga diketahui memiliki rumah di Campalagian, Kecamatan Campalagian, Kabupaten Polman.

Dikatakan Didik, warga binaan Lapas bernama Fendi tersebut merupakan napi kasus tindak pidana penyalahgunaan narkotika jenis sabu dengan barang bukti sebanyak 6 ball (300 gram). Saat kejadian, sebanyak 4 (empat) orang petugas Lapas berjaga.

Keempatnya masing-masing Abd Rajab (komandan jaga), Fajarisman (anggota jaga), Mansyur (anggota jaga) dan Jonathan (penjaga pintu depan). Warga binaan yang melarikan diri merupakan tahanan kasus narkoba dengan vonis 10 tahun penjara, denda Rp1 Milyar subsider 3 bulan penjara dan telah mengajukan Kasasi ke Mahkamah Agung RI atas vonis yang diterimanya.

Aksi pelariannya sempat terekam CCTV milik Lapas pada saat memanjat pagar menggunakan tiang besi dengan memakai baju warna putih, celana panjang warna hitam dan kondisi cuaca saat itu sedang turun hujan. Dengan kaburnya Fendi, petugas Lapas dibackup aparat Kepolisian telah melakukan pencarian.

“Kami berkoordinasi dengan pihak Polres Parepare untuk membantu melakukan pencarian serta menyebarkan foto napi yang melarikan diri tersebut,” pungkas Kalapas Keas II B Kota Parepare, Didik Heru Sukoco. (*)

 Komentar

 Terbaru

News15 Juli 2025 09:56
Reklame Liar Ditertibkan, Pemkot Makassar Rencana Tata Ulang Letak Lokasi Iklan
MAKASSAR – Pemerintah Kota Makassar, melalui Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) kembali melakukan langkah tegas dengan menertibkan reklame yang tidak...
News15 Juli 2025 09:45
Dipimpin Bupati, Polres Toraja Utara Laksanakan Apel Gelar Pasukan Ops Patuh Pallawa 2025
TORAJA UTARA – Operasi Patuh Pallawa kembali digelar. Apel Gelar Pasukan Operasi Patuh Pallawa 2025 dilakukan secara serentak di seluruh Wilayah...
News15 Juli 2025 08:18
Ruang Kerja Legislator Jadi Ruang Dialog Seni: DKSS dan DPRD Sulsel Bahas Masa Depan Kesenian
MAKASSAR – Ruang kerja Wakil Ketua DPRD Sulsel hari itu bukan hanya jadi tempat formal, tetapi berubah menjadi ruang dialog seni yang hangat. Au...
News14 Juli 2025 21:30
Bupati Gowa Apresiasi Kerja Dinas Lingkungan Hidup di Beautiful Malino 2025, Azhari Azis: Bangun Kolaborasi dengan Tim Kecamatan
GOWA – Perhelatan akbar Beautiful Malino 2025 yang dinilai banyak pihak terbilang sukses, rupanya berdampak pada kerja Dinas Lingkungan Hidup Ka...