Logo Lintasterkini

Kantor Kecamatan Akan Terhubung Internet

Muh Syukri
Muh Syukri

Rabu, 25 Oktober 2017 10:31

Kantor Kecamatan Akan Terhubung Internet

SIDRAP – Semua kantor kecamatan di Kabupaten Sidenreng Rappang akan terakses internet tahun 2018 mendatang. Demikian disampaikan Kadis Komunikasi dan Informatika Kabupaten Sidrap Ir H Kandacong Mappile saat melakukan sidak sekaligus memimpin apel pagi di Kecamatan Watang Sidenreng, Selasa (24/10/2027) kemarin.

“Saat ini 22 SKPD telah terkoneksi internet. Insya Allah tahun depan 11 kecamatan serta 14 puskesmas akan menyusul,”cetusnya.

Dengan adanya jaringan internet tersebut program e-governance dan e-budgeting bisa dilaksanakan lebih menyeluruh. “Jadi ke depan pelaporan keuangan, DPA, RKA dan sebagainya tidak menggunakan kertas lagi, tapi langsung lewat internet,”terang Kandacong.

Khusus kantor desa dan kelurahan, Kandacong mengatakan juga akan diprogamkan. “Tetap direncanakan, namun pelaksanaannya dilakukan bertahap,”tambahnya.

Sementara dalam sidak apel tersebut Kandacong tidak lupa menekankan pentingnya kedisiplinan kepada jajaran Kecamatan Watang Sidenreng. Ia lalu mengungkap 2 kunci agar kedisiplinan terhadap aturan senantiasa terjaga.

“Kuncinya, aturan diterapkan secara konsisten serta aturan itu tajam ke bawah tajam ke bawah,”beber Kandacong pada apel yang dihadiri Camat Watang Sidenreng, Andi Syarifuddin tersebut. (*)

 Komentar

 Terbaru

News29 November 2024 23:10
Frederik Kalalembang Temui Kapolda Sulsel, Soroti PT Masmindo dan Apresiasi Keamanan Pilkada
MAKASSAR – Anggota DPR RI dari Fraksi Partai Demokrat, Irjen Pol (Purn) Frederik Kalalembang, mengadakan pertemuan dengan Kapolda Sulawesi Selatan, ...
News29 November 2024 20:45
Bumi Karsa Tuntaskan Penanaman 5.500 Pohon di Sulawesi, Jawa hingga Sumatera
MAKASSAR – Bumi Karsa kembali menunjukkan komitmennya terhadap keberlanjutan lingkungan. Penanaman 5.500 pohon telah dilakukan pada berbagai pro...
Ekonomi & Bisnis29 November 2024 20:39
Dorong Peningkatan Literasi dan Inklusi Keuangan, OJK Sulselbar-BPS Kembali Gelar SNLIK 2025
MAKASSAR – Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Sulsel Sulbar bekerja sama dengan Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Sulsel dan BPS Provinsi Sulbar ke...
News29 November 2024 14:04
PPDB Sekolah Islam Athirah Dibuka Mulai 1 Desember 2024
MAKASSAR – Sekolah Islam Athirah membuka Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun ajaran 2025/2026 mulai 1 Desember 2024. Total kuota yang dis...