Logo Lintasterkini

Gelar Sertijab, Mustari Resmi Jabat Kepala Basarnas Makassar

Muh Syukri
Muh Syukri

Kamis, 26 Juli 2018 09:08

Gelar Sertijab, Mustari Resmi Jabat Kepala Basarnas Makassar

MAKASSAR – Mustari MM resmi menjabat sebagai Kepala Basarnas Makassar menggantikan pejabat yang lama, Amiruddin. Serah terima jabatan dilaksanakan di Kantor Pencarian dan Pertolongan Makassar (BASARNAS), Rabu (25/7/2018).

Dikatakan Mustari, untuk kedepannya ia akan mempertahankan prestasi yang telah buat sebelummnya. Dan kata dia, tentunya akan membuat program baru.

“Tentunya saya hanya melanjutkan program Kakansar sebelumnya. Namun yang menjadi program periotas saya yang utama yakni menjalin berkoordinasi dengan TNI, Polri, dan potensi SAR serta para relawan yang ada di Makassar,” tuturnya disela-sela sertijab.

Dikatakan pula, tentunya Basarnas tidak mampu memaksimalkan pertolongan tanpa koordinasi seluruh stacholder kemanusiaan. Sehingga kata dia, butuh disinergitaskan guna memaksimalkan pertolongan dilapangan tentunya.

“Kedepannya saya berharap dapat memberikan yang terbaik dan  hal ini dapat dicapai bersama dengan menjalin koordinasi dan sinergitas kepada seluruh pihak baik internal atau eksternal tentunya,” ujarnya.

Sementara itu, Amiruddin selaku Demisioner Kepala Basarnas Makassar mengucapkan  terima kasih kepada rekan rekan seperjuangan yang telah melakukan banyak hal selama masa jabatannya. 

“Serta tentunya, selamat kepada Bapak Mustari, semoga senantiasa dapat melanjutkan segala yang telah dicapai. Apalagi wilayah kelas A Makassar ini merupakan salah satu wilayah yang tingkat kecelakaannya cukup tinggi khususnya lakalaut,” tutupnya.

Sekedar diketahui, Mustari MM sebelumnya menjabat sebagai Kakansar Ternate. Sertijab tersebut turut dihadiri seluruh kuantitas Basarnas Wilayah Kelas A Makassar.  (*) 

Penulis : Slamet

 Komentar

 Terbaru

News29 November 2024 23:10
Frederik Kalalembang Temui Kapolda Sulsel, Soroti PT Masmindo dan Apresiasi Keamanan Pilkada
MAKASSAR – Anggota DPR RI dari Fraksi Partai Demokrat, Irjen Pol (Purn) Frederik Kalalembang, mengadakan pertemuan dengan Kapolda Sulawesi Selatan, ...
News29 November 2024 20:45
Bumi Karsa Tuntaskan Penanaman 5.500 Pohon di Sulawesi, Jawa hingga Sumatera
MAKASSAR – Bumi Karsa kembali menunjukkan komitmennya terhadap keberlanjutan lingkungan. Penanaman 5.500 pohon telah dilakukan pada berbagai pro...
Ekonomi & Bisnis29 November 2024 20:39
Dorong Peningkatan Literasi dan Inklusi Keuangan, OJK Sulselbar-BPS Kembali Gelar SNLIK 2025
MAKASSAR – Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Sulsel Sulbar bekerja sama dengan Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Sulsel dan BPS Provinsi Sulbar ke...
News29 November 2024 14:04
PPDB Sekolah Islam Athirah Dibuka Mulai 1 Desember 2024
MAKASSAR – Sekolah Islam Athirah membuka Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun ajaran 2025/2026 mulai 1 Desember 2024. Total kuota yang dis...