Logo Lintasterkini

Resmikan MAN IC, Pemkab Gowa Berikan Bantuan Rp1 Milliar

Muh Syukri
Muh Syukri

Sabtu, 27 Januari 2018 14:51

Bupati Gowa Adnan Purichta IYL
Bupati Gowa Adnan Purichta IYL

GOWA – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Gowa yang turut hadir dalam acara peresmian Madrasah Aliyah Negeri Insan Cendikia akan memberikan bantuan sebesar Satu Milliar, Sabtu (27/1/2018).

Bupati Gowa Adnan IYL sebagai orang nomor satu di Gowa dalam sambutannya mengatakan, pemerintah kabupaten Gowa akan memberikan bantuan sebesar Rp 1 Milliar .

“Jadi bantuan Rp1 Miliar ini diberikan untuk pembangunan masjid dalam kompleks MAN IC sebagai tahap pertama. Beegitupun dengan jalan menuju sekolah sepanjang 1.5 km akan kami perbaiki dan pengerjaanya akan dimulai tahun ini,” jelasnya

Sementara itu Kabid Penma Kemenag Sulsel, Yusfiani menjelaskan bahwa MAN Insan Cendekia Gowa merupakan MAN ke-20 yang dibangun di Indonesia dengan berbasis agama. “Targetnyadi tahun 2020 sekolah ini sudah rampung seluruhnya ” jelasnya

Dia juga menambahkan dana untuk pembangunan mulai dianggarkan di APBN tahun 2017 untuk pembangunan kantor. Tahun 2018 diperuntukkan pembangunan Ruang Kelas Baru (RKB) sebesar Rp 27,5 miliar. Perencanaan dalam pembangunan MAN Insan Cendikia membutuhkan dana paling sekitar 60 miliar, sehingga dilakukan secara bertahap. (*)

Penulis : Hendra

 Komentar

 Terbaru

News29 November 2024 23:10
Frederik Kalalembang Temui Kapolda Sulsel, Soroti PT Masmindo dan Apresiasi Keamanan Pilkada
MAKASSAR – Anggota DPR RI dari Fraksi Partai Demokrat, Irjen Pol (Purn) Frederik Kalalembang, mengadakan pertemuan dengan Kapolda Sulawesi Selatan, ...
News29 November 2024 20:45
Bumi Karsa Tuntaskan Penanaman 5.500 Pohon di Sulawesi, Jawa hingga Sumatera
MAKASSAR – Bumi Karsa kembali menunjukkan komitmennya terhadap keberlanjutan lingkungan. Penanaman 5.500 pohon telah dilakukan pada berbagai pro...
Ekonomi & Bisnis29 November 2024 20:39
Dorong Peningkatan Literasi dan Inklusi Keuangan, OJK Sulselbar-BPS Kembali Gelar SNLIK 2025
MAKASSAR – Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Sulsel Sulbar bekerja sama dengan Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Sulsel dan BPS Provinsi Sulbar ke...
News29 November 2024 14:04
PPDB Sekolah Islam Athirah Dibuka Mulai 1 Desember 2024
MAKASSAR – Sekolah Islam Athirah membuka Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun ajaran 2025/2026 mulai 1 Desember 2024. Total kuota yang dis...