Logo Lintasterkini

Pj Gubernur Sulsel Berharap Kerja Sama Pemprov-TNI Berlanjut

Muh Syukri
Muh Syukri

Jumat, 27 Juli 2018 09:26

Pj Gubernur Sulsel Berharap Kerja Sama Pemprov-TNI Berlanjut

MAKASSAR – Pj Gubernur Sulsel Soni Sumarsono bersama istri serta Forkopimda menghadiri acara pisah sambut Pangdam XIV/Hasanuddin di Sandeq Ballroom Hotel Claro jalan AP Pettarani, Kamis (26/7/2018) malam.

Acara pisah sambut tersebut dibuka dengan penayangan video perjalanan Mayjen TNI Agus Surya Bakti M Kom saat menjadi Pangdam XIV Hasanuddin dan Mayjen TNI Surawahadi sewaktu bertugas di berbagai daerah konflik. Kemudian dilanjutkan dengan tarian empat etnis, lalu kesan dan pesan pejabat lama yang dianjutkan perkenalan pejabat baru. 

Dalam kesempatan itu, ia berharap kerja sama Pemerintah Provinsi Sulsel dengan jajaran TNI yang sudah terjalin baik tetap berlanjut.  Terutama terkait program yang berhubungan dengan upaya peningkatan kesejahteraan rakyat di Sulawesi Selatan. 

“Program-program yang sudah ada, yakni kerja sama antara Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan dengan jajaran TNI, tentu kita harapkan tetap dilanjutkan,” ujar Soni Sumarsono dalam kata sambutannya.

Beberapa Program kerja sama antara Pemerintah Provinsi dengan TNI antara lain pembangunan rumah layak huni (RLH), progam cetak sawah  serta TMMD (TNI Manunggal Membangun Desa) yang telah memberi manfaat besar bagi masyarakat.

Secara umum malam pisah sambut Pangdam XIV/Hasanuddin berlangsung hangat dalam suasana kekeluargaan.

Pucuk pimpinan TNI AD di Kodam XIV Hasanuddin  berganti dari Mayjen TNI Agus Surya Bakti M Kom diserahkan kepada Mayjen TNI Surawahadi yang sebelumnya

menjabat sebagai Komandan Pusat Kesenjataan Infanteri TNI AD. 

Sementara  Mayjen TNI Agus Surya Bakti M Kom  menempati posisi barunya sebagai Asintel Panglima TNI.

Hadir pada malam silaturahmi tersebut antara lain Gubernur dan para Bupati Se Indonesia Timur yang datang dalam rangka kedatangan Presiden RI Jokowi di Sulawesi Selatan, yang dijadwalkan tiba pada hari Sabtu (28/7/2018). 

Mayjen TNI Agus Surya Bakti M Kom didampingi Istrinya Bella Saphira SB malam itu menyampaikan terima kasih dan permohonan maaf setulus-tulusnya kepada seluruh pejabat se Sulsel, Sulbar, Sultra serta stakeholder lainnya.

Dia berharap Pangdam penggantinya dapat berbuat lebih baik. Sehingga cita-cita untuk meningkatkan kesejahteraan seluruh rakyat Indonesia lebih cepat tercapai.

Pemerintah daerah, menurut Agus, adalah ujung tombak atau perpanjangan tangan dari pemerintah pusat. Didalam mengamanatkan tujuan cita-cita bangsa dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat Indonesia. Dalam Pancasila, yaitu keadilan sosial bagi seluruh rakyat Indonesia.

Menyambut baik pesan tersebut, Pangdam XIV Hasanuddin Mayjen TNI Surawahadi berjanji akan tetap melanjutkan program kerja seniornya. Dia mengaku akan tetap melakukan koordinasi, kemunikasi dan kerjasama yang baik dengan pihak Pemprov Sulsel, Sulbar serta Sultra yang berada di wilayah kerja Kodam XIV Hasanuddin.

“Apa yang sudah dilakukan Pemerintah Provinsi, baik Sulsel, Sulbar dan Sultra, sekiranya tetap dilaksanakan atau dapat dilanjutkan selama kepemimpinan saya. Termasuk bekerjasama dengan seluruh komponen masyarakat yang ada disini.” ujarnya. 

Acara penyerahan cinderamata juga dilakukan sebelum pembacaan doa yang kemudian diakhiri dengan foto bersama. (*) 

Penulis : Slamet

 Komentar

 Terbaru

News29 November 2024 23:10
Frederik Kalalembang Temui Kapolda Sulsel, Soroti PT Masmindo dan Apresiasi Keamanan Pilkada
MAKASSAR – Anggota DPR RI dari Fraksi Partai Demokrat, Irjen Pol (Purn) Frederik Kalalembang, mengadakan pertemuan dengan Kapolda Sulawesi Selatan, ...
News29 November 2024 20:45
Bumi Karsa Tuntaskan Penanaman 5.500 Pohon di Sulawesi, Jawa hingga Sumatera
MAKASSAR – Bumi Karsa kembali menunjukkan komitmennya terhadap keberlanjutan lingkungan. Penanaman 5.500 pohon telah dilakukan pada berbagai pro...
Ekonomi & Bisnis29 November 2024 20:39
Dorong Peningkatan Literasi dan Inklusi Keuangan, OJK Sulselbar-BPS Kembali Gelar SNLIK 2025
MAKASSAR – Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Sulsel Sulbar bekerja sama dengan Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Sulsel dan BPS Provinsi Sulbar ke...
News29 November 2024 14:04
PPDB Sekolah Islam Athirah Dibuka Mulai 1 Desember 2024
MAKASSAR – Sekolah Islam Athirah membuka Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun ajaran 2025/2026 mulai 1 Desember 2024. Total kuota yang dis...