Logo Lintasterkini

Lima Pasien Positip Covid-19 Barru Dinyatakan Sembuh

Abdul Gaffar Mattola
Abdul Gaffar Mattola

Selasa, 27 Oktober 2020 19:57

Koordinator Satgas Penanganan Covid-19 Kabupaten Barru, Darwis.
Koordinator Satgas Penanganan Covid-19 Kabupaten Barru, Darwis.

BARRU — sebanyak 5 (lima) orang pasien yang positif terpapar Covid-19 di Kabupaten Barru, kini telah dinyatakan sembuh. Keempat pasien yang telah sembuh tersebut merupakan karyawan bank di Barru, yang sebelumnya telah diisolasi.

Sementara satu pasien sembuh lainnya merupakan salah satu perawat di PKM Mangkoso yang telah diisolasi di Wisata Covid-19 Makassar. Hal tersebut diungkapkan Koordinator Satuan Tugas Penanganan Covid-19 Barru, Darwis kepada awak media di posko, Senin (26/10/2020).

Ia mengungkapkan, jika kelima pasien yang sebelumnya dinyatakan positip virus corona tersebut telah sembuh usai menjalani isolasi selama 14 hari. Setelah diisolasi, mereka kembali menjalani pemeriksaan Swab hingga dua kali, hingga akhirnya mereka telah dinyatakan sembuh, dan kini sudah dipulangkan ke kediamannya masing-masing.

“Dari pengurangan pasien Covid-19 tersebut, hingga saat ini Kabupaten Barru masih tergolong zona oranye penyebaran virus Covid-19, dengan jumlah pasien Covid-19 aktif tercatat 6 kasus,” kata Darwis.

Sementara akumulasi pasien Covid-19 di Barru tercatat 87 kasus. Pasien yang dinyatakan sudah sembuh sebanyak 78 pasien. Semenatara pasien Covid-19 yang meninggal dunia hingga saat ini tetap 3 kasus. (*)

Penulis : Maulana (Mul)

 Komentar

 Terbaru

News29 November 2024 23:10
Frederik Kalalembang Temui Kapolda Sulsel, Soroti PT Masmindo dan Apresiasi Keamanan Pilkada
MAKASSAR – Anggota DPR RI dari Fraksi Partai Demokrat, Irjen Pol (Purn) Frederik Kalalembang, mengadakan pertemuan dengan Kapolda Sulawesi Selatan, ...
News29 November 2024 20:45
Bumi Karsa Tuntaskan Penanaman 5.500 Pohon di Sulawesi, Jawa hingga Sumatera
MAKASSAR – Bumi Karsa kembali menunjukkan komitmennya terhadap keberlanjutan lingkungan. Penanaman 5.500 pohon telah dilakukan pada berbagai pro...
Ekonomi & Bisnis29 November 2024 20:39
Dorong Peningkatan Literasi dan Inklusi Keuangan, OJK Sulselbar-BPS Kembali Gelar SNLIK 2025
MAKASSAR – Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Sulsel Sulbar bekerja sama dengan Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Sulsel dan BPS Provinsi Sulbar ke...
News29 November 2024 14:04
PPDB Sekolah Islam Athirah Dibuka Mulai 1 Desember 2024
MAKASSAR – Sekolah Islam Athirah membuka Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun ajaran 2025/2026 mulai 1 Desember 2024. Total kuota yang dis...