SELAYAR – Safari silaturahmi dilakukan Brigjen Pol (Purn) Drs, Idris Kadir SH, M.Hum di Kabupaten Kepulauan Selayar, Rabu (25/10/2023). Selama dua Hari di Selayar, calon legislatif (Caleg) DPR RI dari Partai Demokrat ini banyak menerima masukan dari para pendukungnya.
“Saya sangat senang datang ke Selayar. Banyak masyarakat yang menitip pesan untuk memperbaiki masalah hukum,” ujar Idris Kadir, Jumat (27/10/2023).
Selama kunjungan silaturafmi ke Selayar, mantan Kepala BNNP Sulsel ini mengaku banyak berkoordinasi dengan masyarakat. Ia banyak menerima saran-saran dari masyarakat tentang apa yang harus diperbuat kedepan jika duduk sebagai anggota DPR RI.
Baca Juga :
“Persoalan-persoalan hukum memang harus menjadi fokus perhatian. Hal inilah mengapa kita harus turun ke masyarakat untuk melihat dan mendengar langsung apa yang dibutuhkan masyarakat saat ini,” terangnya.
Tidak hanya bertemu masyarakat dan relawan, Idris Kadir juga bertemu dengan Pengurus DPC Partai Demokrat Kabupaten Kepulauan Selayar di Cafe Mr Yess. Pada pertemuan itu, sejumlah pengurus mengaku siap untuk bekerja agar bisa mendapatkan raihan suara maksimal untuk DPR RI.
“Saya berterima kasih kepada para Pengurus DPC Partai Dermokrat Kabupaten Kepulauan Selayar yang mau menerima saya dengan hangat. Kita berkomitmen untuk mendapatkan suara yang maksimal untuk Partai Demokrat di Dapil Sulsel 1 ini,” tambahnya.
Semestra itu, Farhan (32), salah seorang warga Selayar mengaku sangat bangga dengan kedatangan Idris Kadir yang merupakan Caleg DPR RI Dapil 1 Sulsel ini. Ia mengaku baru kali ini ada purnawirawan Jenderal yang mau mendengar keluhan masyarakat.
“Terlepas beliau adalah Caleg DPR RI, tapi saya merasa senang dan bangga bisa ketemu langsung dengang Bapak Idris Kadir yang memberikan kami pencerahan tentang masalah hukum. Jarang ada jenderal seperti ini, dan kami siap kawal beliau hingga ke Senayan,” terangnya. (*)
Komentar