Logo Lintasterkini

Kantor Pemerintah Myanmar Diguncang Ledakan Bom Rakitan

Muh Syukri
Muh Syukri

Minggu, 27 November 2016 05:41

ilustrasi
ilustrasi

NAYPYDAW – Dua bom buatan tangan dilaporkan meledak di kantor pemerintah di Naypydaw, Myanmar. Setelah diselidiki, bom buatan tangan ini terbuat dari campiran minuman energi dan bahan kimia.

Seorang pejabat pemerintahan Myanmar mengatakan bahwa serangan ini adalah serangan terbaru yang terjadi di ibu kota dalam delapan hari terakhir.

Dilansir Reuters, Sabtu (26/11/2016), ledakan terjadi sekitar pukul 5.30 sore, waktu setempat, ketika beberapa orang masih ada di dalam kantor.

Pejabat senior Myanmar juga membenarkan bahwa tak ada yang terluka dalam kejadian ini. Sementara, dilaporkan bahwa salah satu bom meledak juga di dekat kantor kepala polisi.

Sebelumnya, tiga ledakan pun terjadi di Myanmar yang meledak di kantor imigrasi. Dua ledakan lainnya terjadi di dua supermarket. Semua ledakan terjadi di beberapa bagian kota di Myanmar.

“Kami seolah-olah mendapatkan pesan dari pelaku bahwa mereka bisa menjangkau segala sudut,” tuturnya lagi,
Tidak ada yang terluka dalam serangkaian serangan tersebut. Namun, pemerintah belum mengungkapkan siapa yang dicurigai menjadi dalang dari setiap ledakan.

Kini, Myanmar sedang dikecam dunia internasional. Pasalnya, Myanmar dianggap melakukan genosida di Rakhine State, di mana militer melakukan kekerasan dan membunuh etnis Rohingya. Sejumlah aksi unjuk rasa pun digelar untuk menuntut Myanmar menghentikan genosida tersebut dan segera memberikan kewarganegaraan kepada Rohingya. (*)

 Komentar

 Terbaru

News29 November 2024 23:10
Frederik Kalalembang Temui Kapolda Sulsel, Soroti PT Masmindo dan Apresiasi Keamanan Pilkada
MAKASSAR – Anggota DPR RI dari Fraksi Partai Demokrat, Irjen Pol (Purn) Frederik Kalalembang, mengadakan pertemuan dengan Kapolda Sulawesi Selatan, ...
News29 November 2024 20:45
Bumi Karsa Tuntaskan Penanaman 5.500 Pohon di Sulawesi, Jawa hingga Sumatera
MAKASSAR – Bumi Karsa kembali menunjukkan komitmennya terhadap keberlanjutan lingkungan. Penanaman 5.500 pohon telah dilakukan pada berbagai pro...
Ekonomi & Bisnis29 November 2024 20:39
Dorong Peningkatan Literasi dan Inklusi Keuangan, OJK Sulselbar-BPS Kembali Gelar SNLIK 2025
MAKASSAR – Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Sulsel Sulbar bekerja sama dengan Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Sulsel dan BPS Provinsi Sulbar ke...
News29 November 2024 14:04
PPDB Sekolah Islam Athirah Dibuka Mulai 1 Desember 2024
MAKASSAR – Sekolah Islam Athirah membuka Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun ajaran 2025/2026 mulai 1 Desember 2024. Total kuota yang dis...