Logo Lintasterkini

Polsek Paleteang Pinrang Amankan 500 Liter Ballo

Muh Syukri
Muh Syukri

Sabtu, 28 April 2018 16:37

Razia Penertiban Miras Polsek Paleteang Pinrang
Razia Penertiban Miras Polsek Paleteang Pinrang

PINRANG – Sebagai bentuk langkah antisipasi terjadinya aksi kriminal yang kerap dipicu pengaruh Minuman Keras (Miras), Poksek Paleteang Pinrang menggencarkan razia penertiban peredaran Miras di wilayah kerjanya.

Alhasil, sebanyak 500 liter Miras tradisional jenis ballo berhasil diamankan jajaran Polsek Paleteang, Sabtu (28/4/2018) pagi. Kegiatan ini juga sekaligus menciptakan iklim yang aman dan kondusif jelang masuknya bulan suci Ramadhan.

Ratusan liter Ballo itu diamankan petugas dari tiga titik lokasi penjualan yang berbeda. Dimana sebanyak 340 liter diamankan dari Cudi (47) di Kampung Ammasangang Kelurahan Laleng Bata, 120 liter dari Ismail alias Samaila (46) di Kelurahan Temmasarangnge dan 40 liter dari Matta (45) di jalan Ahmad Yani Kelurahan Pacongang. Selanjutnya, semua barang bukti hasil razia penertiban tersebut diamankan ke Mapolsek Paleteang Pinrang.

Kapolres Pirang, AKBP Adhi Purboyo melalui Kapolsek Paleteang, Ipda Heriyadi Nur yang dikonfirmasi lintasterkini.com, Sabtu (28/4/2018) siang membenarkan adanya razia penertiban Miras tersebut.

“Alhamdulillah, sebanyak 500 liter Ballo berhasil kita amankan. Razia seperti ini akan terus kita gencarkan hingga masuknya bulan suci Ramadhan nanti dan itu sesuai instruksi dari pimpinan kami,” ungkap Heriyadi Nur. (*)

Penulis : Aroelk

 Komentar

 Terbaru

News29 November 2024 23:10
Frederik Kalalembang Temui Kapolda Sulsel, Soroti PT Masmindo dan Apresiasi Keamanan Pilkada
MAKASSAR – Anggota DPR RI dari Fraksi Partai Demokrat, Irjen Pol (Purn) Frederik Kalalembang, mengadakan pertemuan dengan Kapolda Sulawesi Selatan, ...
News29 November 2024 20:45
Bumi Karsa Tuntaskan Penanaman 5.500 Pohon di Sulawesi, Jawa hingga Sumatera
MAKASSAR – Bumi Karsa kembali menunjukkan komitmennya terhadap keberlanjutan lingkungan. Penanaman 5.500 pohon telah dilakukan pada berbagai pro...
Ekonomi & Bisnis29 November 2024 20:39
Dorong Peningkatan Literasi dan Inklusi Keuangan, OJK Sulselbar-BPS Kembali Gelar SNLIK 2025
MAKASSAR – Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Sulsel Sulbar bekerja sama dengan Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Sulsel dan BPS Provinsi Sulbar ke...
News29 November 2024 14:04
PPDB Sekolah Islam Athirah Dibuka Mulai 1 Desember 2024
MAKASSAR – Sekolah Islam Athirah membuka Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun ajaran 2025/2026 mulai 1 Desember 2024. Total kuota yang dis...