Logo Lintasterkini

Densus 88 Mabes Polri Amankan Pria Terkait Bom Kampung Melayu

Abdul Gaffar Mattola
Abdul Gaffar Mattola

Minggu, 28 Mei 2017 23:24

Bom Kampung Melayu.
Bom Kampung Melayu.

JAKARTA – Detasemen 88 Antiteror Mabes Polri mengamankan seorang pria berinisial R alias B yang diduga terkait ledakan bom di Kampung Melayu, Jakarta Timur.

“R alias B diamankan pada Sabtu (27/5/2017), pukul 14.00 WIB,” kata Kepala Divisi Humas Polri, Inspektur Jenderal Polisi Setyo Wasisto di Jakarta, Minggu (28/5/2017).

Setyo mengatakan bahwa petugas kepolisian menangkap R alias B saat mengemudikan sepeda motor di sekitar Cibubur Jawa Barat. R diduga menjalin komunikasi dengan salah satu pelaku bom bunuh diri di Kampung Melayu berinisial AS.

“Sehari sebelumnya R kontak dengan salah satu pelaku bom di Kampung Melayu berinisial AS,” ujar Setyo.

Selain mengamankan R, petugas menyita barang bukti berupa dua unit telepon selular, dompet dan kartu anjungan tunai mandiri (ATM). Saat ini, petugas Densus 88 AT Polri membawa R ke Markas Korps Brimob Polri Kelapa Dua Depok Jawa Barat guna menjalani pemeriksaan intensif.

Ledakan bom Kampung Melayu menewaskan lima orang. Tiga diantaranya anggota Polri, dan melukai 11 orang. Dalam insiden ini ada 6 anggota Polri yang menjadi korban ledakan bom tersebut yang terjadi, Rabu (24/5/2017), pukul 21.00 WIB. (*)

 Komentar

 Terbaru

News01 November 2025 00:33
Munafri Torehkan Prestasi Nasional, Antar Makassar Raih Penghargaan Smart City Terbaik 2025
MAKASSAR – Baru delapan bulan memimpin, kiprah Wali Kota Makassar, Munafri Arifuddin (Appi), mulai menuai buahnya. Di bawah kepemimpinannya, rod...
News31 Oktober 2025 21:08
Mitigasi Bencana Banjir, Gubernur Sulsel Normalisasi Sungai Suli di Luwu Senilai Rp18,7 Miliar
MAKASSAR – Gubernur Sulawesi Selatan (Sulsel), Andi Sudirman Sulaiman meluncurkan program normalisasi Sungai Suli di Kabupaten Luwu dengan angga...
News31 Oktober 2025 21:00
GMTD Berbagi Paket Sembako ke Masyarakat Sekitar Tanjung Bunga 
MAKASSAR – LippoLand, melalui PT Gowa Makassar Tourism Development Tbk. (GMTD), pengembang kawasan terpadu Tanjung Bunga Makassar, memperlihatkan ke...
News31 Oktober 2025 19:45
LAZ Hadji Kalla Dorong Kemandirian Petani Loka Pere di Majene Lewat Program Desa Bangkit Sejahtera
MAJENE – Para petani di Desa Adolang Dhua, Kecamatan Pamboang, Kabupaten Majene, Sulawesi Barat, kini menatap masa depan pertanian yang lebih me...