Logo Lintasterkini

Curi Motor, Dua Pelajar di Pangkep Ditangkap Polisi

Muh Syukri
Muh Syukri

Jumat, 28 Oktober 2016 20:40

Dua pelaku saat diamankan aparat kepolisian
Dua pelaku saat diamankan aparat kepolisian

PANGKEP – Pelaku pencurian motor Vino di poros Biringkassi, Pangkep, diamankan jajaran Polres Pangkep, Jumat (28/10/2016) dini hari. Masing masing pelaku MY (17) dan Za (17) diamankan di rumahnya.

Kedua pelaku yang masih duduk di bangku SMA tersebut, diamankan karena telah mencuri sebuah motor vino di depan sebuah warung, di poros Biring Kassi, Kecamatan Bungoro, pada Rabu (26/10/2016) sekitar pukul 23.00 wita.

“Atas dasar laporan pemilik motor, Naldi, kita amankan kedua pelaku di rumah masing-masing, Jumat dini hari,” ujar Kasat Reskrim, Polres Pangkep, AKP Jufri Natsir, saat ditemui.

Dihadapan polisi kedua pelaku mengaku menggunakan kunci T dalam menjalankan operasinya. Mereka juga mengaku terpaksa mencuri karena mendapat bujukan seseorang.

“Saat ini kedua pelaku sementara kita periksa, dan bila ada kemungkinan kita akan kembangkan,” ujar Jufri.

Atas perbuatannya, kedua pelaku terancam pasal 363 ayat 1,3 dan 4, tentang pencurian, dengan ancaman hukuman maksimal 7 tahun kurungan. Selain itu pelaku juga dilindungi UU perlindungan anak (PPA) karena di bawah umur. (*)

 Komentar

 Terbaru

News29 November 2024 23:10
Frederik Kalalembang Temui Kapolda Sulsel, Soroti PT Masmindo dan Apresiasi Keamanan Pilkada
MAKASSAR – Anggota DPR RI dari Fraksi Partai Demokrat, Irjen Pol (Purn) Frederik Kalalembang, mengadakan pertemuan dengan Kapolda Sulawesi Selatan, ...
News29 November 2024 20:45
Bumi Karsa Tuntaskan Penanaman 5.500 Pohon di Sulawesi, Jawa hingga Sumatera
MAKASSAR – Bumi Karsa kembali menunjukkan komitmennya terhadap keberlanjutan lingkungan. Penanaman 5.500 pohon telah dilakukan pada berbagai pro...
Ekonomi & Bisnis29 November 2024 20:39
Dorong Peningkatan Literasi dan Inklusi Keuangan, OJK Sulselbar-BPS Kembali Gelar SNLIK 2025
MAKASSAR – Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Sulsel Sulbar bekerja sama dengan Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Sulsel dan BPS Provinsi Sulbar ke...
News29 November 2024 14:04
PPDB Sekolah Islam Athirah Dibuka Mulai 1 Desember 2024
MAKASSAR – Sekolah Islam Athirah membuka Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun ajaran 2025/2026 mulai 1 Desember 2024. Total kuota yang dis...