Logo Lintasterkini

Cekcok Usai Pesta Miras, Pemuda di Bulukumba Tega Bunuh Tetangganya

Muh Syukri
Muh Syukri

Sabtu, 29 Januari 2022 19:31

Ilustrasi
Ilustrasi

BULUKUMBA – Usai cekcok dan pesta minuman keras (miras) jenids ballo, seorang pemuda tega membunuh temannya di Desa Benteng Palioi, Kecamatan Kindang, Kabupaten Bulukumba, Sulawesi Selatan. Pelaku berinisial AR (29) tega menikam temannya yang tidak lain merupakan tetangganya sendiri berinisial IR (23) hingga tewas.

Hal itu dibenarkan Kapolsek Kindang AKP Muhammad Ali. Pelaku melakukan penikaman usai cekcok saat pesta miras. Korban pun tewas diujung badik.

“Pelaku dan korban masih tetangga. Usai melakukan aksinya membunuh korban, pelaku sempat masuk ke dalam hutan, lalu akhirnya menyerahkan diri ke Polsek,” katanya Sabtu (29/1/2022).

Menurut Kapolsek, bermula saat mereka pesta miras di tempat berbeda pada Minggu (23/1/2022) malam. Dalam kondisi sudah terpengaruh alkohol, pelaku hendak pulang lalu sempat hendak ke SPBU untuk mengisi BBM.

Di perjalanan tersebut, dia bertemu dengan korban yang juga sudah dalam kondisi mabuk. Keduanya kemudian terlibat cekcok dan korban coba menikam pelaku.

Saat itu pelaku menghindar dan menangkap tangan korban lalu merampas badik. Dia kemudian menikam korban di bagian dada hingga tewas bersimbah darah.

“Jadi antara pelaku dan korban ini masih bertetangga. Untuk mengantisipasi tindakan anarkistis dari keluarga korban, pelaku kami amankan di Polres Bulukumba,” katanya. (*)

 Komentar

 Terbaru

News29 November 2024 23:10
Frederik Kalalembang Temui Kapolda Sulsel, Soroti PT Masmindo dan Apresiasi Keamanan Pilkada
MAKASSAR – Anggota DPR RI dari Fraksi Partai Demokrat, Irjen Pol (Purn) Frederik Kalalembang, mengadakan pertemuan dengan Kapolda Sulawesi Selatan, ...
News29 November 2024 20:45
Bumi Karsa Tuntaskan Penanaman 5.500 Pohon di Sulawesi, Jawa hingga Sumatera
MAKASSAR – Bumi Karsa kembali menunjukkan komitmennya terhadap keberlanjutan lingkungan. Penanaman 5.500 pohon telah dilakukan pada berbagai pro...
Ekonomi & Bisnis29 November 2024 20:39
Dorong Peningkatan Literasi dan Inklusi Keuangan, OJK Sulselbar-BPS Kembali Gelar SNLIK 2025
MAKASSAR – Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Sulsel Sulbar bekerja sama dengan Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Sulsel dan BPS Provinsi Sulbar ke...
News29 November 2024 14:04
PPDB Sekolah Islam Athirah Dibuka Mulai 1 Desember 2024
MAKASSAR – Sekolah Islam Athirah membuka Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun ajaran 2025/2026 mulai 1 Desember 2024. Total kuota yang dis...