Logo Lintasterkini

Tiga Rumah Di Lembang Pinrang Terkena Dampak Longsor

Aroelk Lintas Terkini
Aroelk Lintas Terkini

Sabtu, 29 Februari 2020 15:59

Kapolsek Lembang Pinrang, AKP Gatot Yani S bersama Camat Lembang, Muhammad
Yusuf Nur saat mengunjungi lokasi Longsor di Dusun Mada Desa Lembang
Mesakada
Kapolsek Lembang Pinrang, AKP Gatot Yani S bersama Camat Lembang, Muhammad Yusuf Nur saat mengunjungi lokasi Longsor di Dusun Mada Desa Lembang Mesakada

PINRANG — Tiga rumah di Dusun Mada Desa Lembang Mesakada Kecamatan Lembang Kabupaten Pinrang terkena dampak bencana tanah longsor. Ketiga rumah tersebut masing-masing milik Martina (40), Indo Sabran (60) dan Tono (30).

“Peristiwanya terjadi pada hari Rabu (26/2/2020) lalu, namun baru bisa dilaporkan kepada kami hari Jum’at (28/2/2020). Proses pelaporannya memang cukup lambat karena lokasi longsor ini berada di atas pegunungan yang hanya bisa diakses dengan menggunakan kendaraan roda dua. Di lokasi itu juga tidak ada signal telepon seluler maupun internet,” ungkap Kapolsek Lembang Pinrang, AKP Gatot Yani kepada lintasterkini.com, Sabtu (29/2/2020).

Gatot mengatakan, begitu menerima laporan, ia bersama Camat Lembang, Muhammad Yusuf Nur langsung bergerak ke lokasi bencana di Dusun Mada.

“Penyebab longsor ini dikarenakan intensitas hujan yang cukup tinggi selama dua hari di Dusun tersebut. Beruntung, musibah ini tidak merenggut korban jiwa,” tuturnya.

Selain berdampak ke rumah warga, lanjut Gatot, material longsor ini juga menimbun jalan penghubung antara Dusun Mada dengan Dusun Ratte.

“Alat berat tidak dapat menjangkau lokasi bencana sehingga kita
koordinasikan dengan kepala Desa dan masyarakat setempat untuk membersihkan secara manual material longsor yang menimbun jalan penghubung itu dengan cara bergotong royong agar secepatnya bisa kembali dilalui pejalan kaki dan kendaraan roda dua,” tutupnya. (*)

 Komentar

 Terbaru

News29 November 2024 23:10
Frederik Kalalembang Temui Kapolda Sulsel, Soroti PT Masmindo dan Apresiasi Keamanan Pilkada
MAKASSAR – Anggota DPR RI dari Fraksi Partai Demokrat, Irjen Pol (Purn) Frederik Kalalembang, mengadakan pertemuan dengan Kapolda Sulawesi Selatan, ...
News29 November 2024 20:45
Bumi Karsa Tuntaskan Penanaman 5.500 Pohon di Sulawesi, Jawa hingga Sumatera
MAKASSAR – Bumi Karsa kembali menunjukkan komitmennya terhadap keberlanjutan lingkungan. Penanaman 5.500 pohon telah dilakukan pada berbagai pro...
Ekonomi & Bisnis29 November 2024 20:39
Dorong Peningkatan Literasi dan Inklusi Keuangan, OJK Sulselbar-BPS Kembali Gelar SNLIK 2025
MAKASSAR – Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Sulsel Sulbar bekerja sama dengan Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Sulsel dan BPS Provinsi Sulbar ke...
News29 November 2024 14:04
PPDB Sekolah Islam Athirah Dibuka Mulai 1 Desember 2024
MAKASSAR – Sekolah Islam Athirah membuka Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun ajaran 2025/2026 mulai 1 Desember 2024. Total kuota yang dis...