Logo Lintasterkini

Dirjen Kelembagaan Kemenristekdikti Narasumber Rapat Aptisi di Parepare

Abdul Gaffar Mattola
Abdul Gaffar Mattola

Jumat, 30 Maret 2018 22:44

Dirjen Kelembagaan Kemenristekdikti, Patdono (kiri) bersama Mulyadi Hamid.
Dirjen Kelembagaan Kemenristekdikti, Patdono (kiri) bersama Mulyadi Hamid.

PAREPARE – Direktur Jenderal (Dirjen) Kelembagaan Kementerian Riset Teknologi dan Pendidikan Tinggi (Kemenristekdikti), Patdono direncanakan menjadi narasumber pada Rapat Pengurus Wilayah Pleno (RPWP) Aptisi Wilayah IX-A Sulawesi. Kegiatan ini akan digelar di Kota Parepare, 27-28 April 2018, diikuti peserta sebanyak 500 orang berasal dari para pimpinan PTS.

Demikian dikatakan Sekretaris Aptisi Wilayah IX-A Sulawesi, Dr. Mulyadi Hamid, M.Si kepada media, Jumat, (30/3/2018). Disebutkan, narasumber lainnya antara lain Koordianator Kopertis Wilayah IX Sulawesi, Prof. Dr. Jasruddin, M.Si. Selain itu juga hadir, anggota DPR RI Komisi VII, A. Djamaro Dulung serta anggota DPD RI, Iqbal Parewangi.

“Salah satu agenda pembicaraan soal kepedulian Pemerintah lewat Kemenristekdikti kepada PTS yang perlu diberi perhatian,” papar Wakil Rektor Universitas Fajar Makassar ini.

Doktor Administrasi Publik PPs-UNM ini menambahkan, perhatian yang perlu diberikan terkait kebijakan kesetaraan anggaran antara PTN dengan PTS. Selama berlangsung acara, tambah dia, akan ada temu wicara dengan Pemkab se-Ajatappareng serta diskusi soal pendidikan tnggi. Bertindak selaku Ketua SC yakni Prof Dr. Rahman, SH, MH, Ketua OC, Dr. Hakzah, M.Si. (*)

 Komentar

 Terbaru

News29 November 2024 23:10
Frederik Kalalembang Temui Kapolda Sulsel, Soroti PT Masmindo dan Apresiasi Keamanan Pilkada
MAKASSAR – Anggota DPR RI dari Fraksi Partai Demokrat, Irjen Pol (Purn) Frederik Kalalembang, mengadakan pertemuan dengan Kapolda Sulawesi Selatan, ...
News29 November 2024 20:45
Bumi Karsa Tuntaskan Penanaman 5.500 Pohon di Sulawesi, Jawa hingga Sumatera
MAKASSAR – Bumi Karsa kembali menunjukkan komitmennya terhadap keberlanjutan lingkungan. Penanaman 5.500 pohon telah dilakukan pada berbagai pro...
Ekonomi & Bisnis29 November 2024 20:39
Dorong Peningkatan Literasi dan Inklusi Keuangan, OJK Sulselbar-BPS Kembali Gelar SNLIK 2025
MAKASSAR – Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Sulsel Sulbar bekerja sama dengan Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Sulsel dan BPS Provinsi Sulbar ke...
News29 November 2024 14:04
PPDB Sekolah Islam Athirah Dibuka Mulai 1 Desember 2024
MAKASSAR – Sekolah Islam Athirah membuka Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun ajaran 2025/2026 mulai 1 Desember 2024. Total kuota yang dis...