Logo Lintasterkini

Jalan Rusak Parah, Warga Minta Pemkab Jangan Cuma Diam

Muh Syukri
Muh Syukri

Senin, 30 April 2018 16:50

Jalan rusak yang berada di sepanjang jalan lingkar Briptu Suherman, Pinrang
Jalan rusak yang berada di sepanjang jalan lingkar Briptu Suherman, Pinrang

PINRANG – Kerusakan parah di sepanjang jalan lingkar Briptu Suherman dikeluhkan sejumlah warga dan pengguna jalan yang melintas. Pasalnya, kondisi jalan saat ini dianggap sangat rawan dan rentang menjadi pemicu terjadinya kecelakaan. Apalagi, usia jalan beton itu memang sudah cukup lama karena dibangun masih di jaman pemerintahan Bupati Andi Nawir Pasinringi.

“Ini sangat berbahaya dan bisa menjadi penyebab terjadinya kecelakaan. Harusnya, Pemerintah Daerah memiliki kepedulian dan segera memperbaikinya. Jika ini dibiarkan, akan semakin parah. Apalagi saat ini, jalan ini dijadikan jalur mobil truk. Jangan nanti menelan korban, baru semuanya sok peduli,” gerutu Ardi, salah satu pengguna jalan yang nelintas kepada lintasterkini.com, Senin (30/4/2018).

Hal serupa dilontarkan Budi, salah satu sopir truk yang melintas di lokasi. Menurutnya, kondisi jalan saat ini bisa menyebabkan mobil terbalik, khususnya truk yang bermuatan berat.

“Harusnya, jalur truk jangan dialihkan dulu jika memang kondisi jalannya tidak memungkinkan. Kalau begini modelnya, Pemerintah terkesan tiba masa tiba akal dan lalu diam. Ini peninggalan Bupati sebelumnya, Pemerintah sat ini harusnya punya malu jika tahunya cuma bisa pakai saja,” ketusnya.

Terpisah, anggota DPRD Kabupaten Pinrang, H Hanafi yang dikonfirmasi lintatserkini.com terkait keluhan warga itu, juga ikut menyayangkan.

“Beginilah modelnya kalau semuanya berjalan tanpa perencanaan. Harusnya, pengalihan jalur truk itu dipikirkan secara baik dan matang serta harus ditopang kesiapan kondisi jalan. Kalau begini, rakyat yang menjadi korbannya lagi. Kami minta, permasalahan jalan rusak ini segera ditangani Dinas terkait. Jangan tahunya berulah, lalu lepas tangan,” tandasnya. (*)

Penulis : Aroelk

 Komentar

 Terbaru

News29 November 2024 23:10
Frederik Kalalembang Temui Kapolda Sulsel, Soroti PT Masmindo dan Apresiasi Keamanan Pilkada
MAKASSAR – Anggota DPR RI dari Fraksi Partai Demokrat, Irjen Pol (Purn) Frederik Kalalembang, mengadakan pertemuan dengan Kapolda Sulawesi Selatan, ...
News29 November 2024 20:45
Bumi Karsa Tuntaskan Penanaman 5.500 Pohon di Sulawesi, Jawa hingga Sumatera
MAKASSAR – Bumi Karsa kembali menunjukkan komitmennya terhadap keberlanjutan lingkungan. Penanaman 5.500 pohon telah dilakukan pada berbagai pro...
Ekonomi & Bisnis29 November 2024 20:39
Dorong Peningkatan Literasi dan Inklusi Keuangan, OJK Sulselbar-BPS Kembali Gelar SNLIK 2025
MAKASSAR – Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Sulsel Sulbar bekerja sama dengan Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Sulsel dan BPS Provinsi Sulbar ke...
News29 November 2024 14:04
PPDB Sekolah Islam Athirah Dibuka Mulai 1 Desember 2024
MAKASSAR – Sekolah Islam Athirah membuka Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun ajaran 2025/2026 mulai 1 Desember 2024. Total kuota yang dis...